Timeline Pelaksanaan Ujian Seleksi Kompetensi Akademik PPG Madrasah 2023
Timeline pelaksanaan Ujian Seleksi Kompetensi Akademik (USKA) -PPG Madrasah Dalam Jabatan (Daljab) 2023 telah dirilis oleh Kemenag. Pelaksanaan Ujian direncanakan sesuai jadwal selama dua hari yaitu tanggal 25 Maret dan 26 Maret 2023. Adapun pendaftaran USKA -PPG Madrasah Dalam jabatan sendiri sudah dimulai pada tanggal 10 Maret 2023 dan ditutup pada tanggal 21 Maret 2023 yang lalu.
Jadwal Pelaksanaan Ujian Seleksi Kompetensi Akademik PPG Madrasah 2023
- Pendaftaran Peserta USKA-PPG 2023 pada 14-21 Maret 2023
- Verifikasi dan Validasi peserta oleh Kanwil Kemenag Provinsi yaitu pada tanggal 14-21 Maret 2023:
- Uji Coba Pelaksanaan USKA di TUK pada tanggal 22- 23 Maret 2023
- Cetak surat pengantar USKA melalui SIMPATIKA pada tanggal 22 - 23 Maret 2023
- Koordinasi dengan TUK dan Pengawas yaitu pada tanggal 22 - 23 Maret 2023
- Penentuan Peserta dan Panitia TUK yaitu pada tanggal 22 Maret 2023
- Pelaksanaan USKA pada tanggal 25 - 26 Maret 2023
- Pengolahan Hasil pada tanggal 3 April 2023
- Pengumuman kelulusan USKA diberitahukan tanggal 6 April 2023
Gambar oleh F1 Digitals dari Pixabay |
Alur pelaksanaan USKA- PPG MadrasahDaljab 2023
Tahap 1 : Peserta Ujian Datang ke Lokasi USKA- PPG sesuai dengan yang tercetak pada kartu ujian
Tahap 2 : Presensi ujian oleh petugas
Tahap 3 : Peserta ujian melakukan login dan username yang terdapat pada kartu ujian
Tahap 4 : Token diberikan kepada peserta ujian yang hadir pada sesi yang ditentukan
Tahap 4 : Input token oleh peserta dan bersiap mengerjakan ujian
Tata tertib peserta ujian seleksi kompetensi akademik (USKA) - PPG Madrasah 2023
Agar pelaksanaan ujian berjalan dengan tertib, baik dan lancar, maka dalam hal ini Peserta :
- Mengikuti ujian sesuai jadwal dan waktu yang sudah ditentukan pada surat pengantar ujian seleksi akademik (S37a) dan wajib hadir 30 menit sebelum pelaksanaan dimulai.
- Berpakaian rapi dan sopan.
- Diperbolehkan membawa alat tulis, air mineral (maksimal 600 ml) dan obat-obatan pribadi (bagi peserta yang sakit) dalam ruang ujian.
- Mengikuti dan menaati pengawas dalam proses verifikasi dan selama pelaksanaan ujian, Proses verifikasi data, ruang dan kepengawasan.
- Mengerjakan soal secara mandiri, tidak diperbolehkan ‘meminta/memberi jawaban soal kepada peserta lain, serta tidak diperbolehkan membawa perlengkapan/peralatan media lain selain yang ditetapkan oleh panitia.
- Dilarang mendokumentasikan dan menyebarluaskan soal dalam bentuk apapun, Peserta dilarang meninggalkan tempat duduk dan dilarang pergi ke toilet selama ujian berlangsung (silahkan lakukan sebelum ujian).
- Dilarang makan dan/atau merokok dalam ruangan selama pelaksanaan ujian. Peserta dipersilahkan meninggalkan ruangan jika telah menyelesaikan USKA. Panitia Pengawas berhak menghentikan dan mengeluarkan peserta yang melakukan tindakan kecurangan dan melanggar ketetapan dan peraturan.
Mekanisme perpindahan sesi/ TSA oleh Peserta USKA-PPG 2023
Berkaitan dengan mekanisme perpindahan sesi oleh peserta USKA-PPG Madrasah Daljab 2023, , maka saat akan berpindah sesi peserta melakukan ajuan perpindahan sesi/ TSA dengan menghubungi proktor pada TSA lama, kemudian proktor pada TSA lama memindahkan guru ke sesi / TSA yang baru melalui aplikasi ujian. Setelah proktor memindahkan sesi, guru datang ke lokasi ujian di TSA yang baru dan mendapatkan token pada TSA yang baru.
Kisi- Kisi USKA PPG Daljab Kemenag 2023 Semua Mapel dan Link Download
Terkait dengan ujian, sebagai gambaran akan soal, berikut tautan kisi- kisi USKA PPG Daljab 2023 Kemenag untuk semua mapel : Kisi- Kisi USKA PPG Daljab Kemenag 2023
Semoga sukses.