Ahzaa.Net: Tutorial My crossword maker
Belajar Vocabulary Bahasa Inggris melalui Teka Teki Silang, Yuk Ikuti Cara Buatnya Melalui Web Tool Ini!

Belajar Vocabulary Bahasa Inggris melalui Teka Teki Silang, Yuk Ikuti Cara Buatnya Melalui Web Tool Ini!

Vocabulary merupakan salah satu aspek bahasa yang penting dalam belajar bahasa Inggris. Siswa yang memiliki kosakata yang baik akan lebih mudah dalam memahami penjelasan dari pengajar dan akan menambah kemampuan bahasa Inggris yang terdiri dari listening, speaking, reading dan writing. 

Untuk mempelajari kosakata- kosakata baru, siswa dapat terlibat secara aktif dalam berbagai hal yang diterapkan guru di kelas melalui aktivitas permainan, kegiatan membaca maupun menggunakan flashcard dalam pembelajaran.

Gambar oleh Jan Ontkoc dari Pixabay 

Menggunakan sarana permainan dalam pembelajaran merupakan hal yang sah dilakukan oleh para guru asalkan sesuai dengan porsi dan kebutuhannya. Untuk meningkatkan kemampuan vocabulary bahasa Inggris, guru dapat melibatkan siswa dalam permainan dikelas dengan kuis atau melalui teka teki silang (crosswords). Tidak dapat dipungkiri bahwa permainan di kelas dapat membuat pembelajaran lebih menyenangkan dan interaktif. Selain menghilangkan rasa jenuh, siswa dapat terlibat dalam materi lebih lanjut dan memotivasi ketertarikan mereka akan topik materi yang diajarkan. 

Teka teki silang merupakan salah satu alat pembelajaran berbasis permainan yang efektif untuk diterapkan, pasalnya dapat mengembangkan keterampilan dalam memecahkan masalah sambil mempelajari dan mengenal kata- kata baru. Pengajar dapat menyesuaikan tingkat usia peserta didik dalam membuat permainan teka teki silang.

Untuk membuat teka- teki silang, ada dua cara yang dapat dilakukan yaitu secara manual dan menggunakan alat berbasis website. Cara manual lebih sulit dan lama dikerjakan sehingga saat ini tidak begitu populer. Sementara itu cara yang kedua dapat dipilih oleh teman- teman semuanya untuk membuat teka- teki silang. 

Ada banyak alat yang dapat membantu dalam membuat teka- teki silang, salah satunya yang paling efektif adalah My Crossword Maker

My Crossword Maker adalah pembuat teka-teki silang online terbaik dengan berbagai fitur seperti 
  1. Kotak teka-teki silang yang dapat disesuaikan sesuai kebutuhan ;
  2. Penyimpanan otomatis
  3. Akses ke teka-teki silang dari komputer manapun
  4. Algoritme pengaturan otomatis yang canggih
  5. Antarmuka yang rapi dan mudah digunakan
Nah, pada contoh berikut ini saya akan membuat tutorial bagaimana membuat teka- teki silang untuk vocabulary bahasa Inggris secara online melalui My Crossword Maker. 

Memulai Membuat Teka Teki Silang melalui My Crossword Maker

Buka web My Crossword Maker lalu klik Sign Up.


Karena saya sudah pernah mendaftar, maka saya hanya melakukan langkah Login saja.


Pilih format Puzzle yang diinginkan. Teman- teman dapat memilih tipe standar atau tipe newspaper.


Pilih ukuran grid untuk teka teki silang lalu klik Create Standard Puzzle



Isikan kata dan klu yang ada pada bagian kiri Dashboard layar. Jangan lupa juga untuk mengisikan judul pada bagian atas. 


Setelah selesai membuat kata - kata yang diisikan dan klue nya, klik Arrange untuk menyusun teka- teki silang. 

Terdapat konfirmasi pasangan kata dan klu nya. Klik Next Step untuk menuju langkah selanjutnya. 


Atur tipe puzzle, untuk keperluan pendidikan (educational), personal atau hanya untuk bersenang- senang. 

Inilah tampilan saat teka- teki silang di publish. Klik Print Options untuk mencetak atau menyimpan dalam format PDF. Tentukan background dan ukuran dari tampilannya juga. Oya, Teman- teman juga dapat membagikan teka- teki silang yang dibuat untuk dikerjakan secara online melalui tautan dengan Click to copy URL pada bagian kiri bawah layar. 


Berikut hasil dari PDF yang sudah saya download, 


Inilah tampilan dari  teka- teki silang yang dibagikan secara online melalui tautan. 


Mudah bukan? Selamat Mencoba.

Semoga Bermanfaat. 

Formulir Kontak