Ahzaa.Net: Soal Seni Budaya Kelas 11 SMA
Latihan Soal UKK/ PAT Seni Budaya Kelas 11 SMA/ SMK Tahun 2020/ 2021

Latihan Soal UKK/ PAT Seni Budaya Kelas 11 SMA/ SMK Tahun 2020/ 2021

Hai sahabat Ahzaa, selamat datang kembali di AhzaaNet. Pada post kali ini saya akan membagikan latihan soal untuk menghadapi UKK/ PAT khususnya untuk mapel Seni Budaya Kelas 11 SMA/ SMK. Materi seni budaya kelas 11 SMA/ SMK lumayan banyak sehingga saya ambil soal untuk materi pada semester genap yang mencakup :

  • Bab 1 Pameran seni rupa
  • Bab 2 Menganalisis perencanaan pelaksanaan, dan pelaporan pameran seni rupa
  • Bab 3 Menganalisis konsep, prosedur, fungsi, tokoh dan nilai estetis karya seni rupa
  • Bab 4 Memamerkan karya Seni Rupa dua dan tiga dimensi hasil modifikasi
  • Bab 5 Menganalisis karya snei rupa berdasarkan jenis, fungsi, tema dan tokoh dalam bentuk lisan dan tulisan
  • Bab 6 Fenomena seni rupa
  • Bab 7 Memainkan alat musik barat
  • Bab 8 Membuat tulisan tentang musik barat
  • Bab 9 Evaluasi gerak tari kreasi berdasarkan teknik tata pentas
  • Bab 10 Mengevaluasi bentuk, jenis, nilai estetis, fungsi dan tata pentas dalam karya seni tari kreasi
  • Bab 11 Merancang pementasan
  • Bab 12 Pementasan teater

Latihan soal terdiri dari 30 butir soal pilihan ganda lengkap dengan kunci jawabannya. Materi soal diambil dan disarikan dari buku paket Seni Budaya terbitan Kemendikbud kelas 11 SMA/ SMK kurikulum 2013 edisi revisi 2017. 


Nah, untuk melatih lagi materi- materi seni budaya khususnya dalam menghadapi UKK/ PAT mendatang, berikut latihan soalnya,

==========================================================================================

Latihan Soal UKK/ PAT Seni Budaya Kelas 11 SMA/ SMK Tahun 2020/ 2021 

==========================================================================================

1. Berikut adalah pernyataan yang benar berkaitan dengan penyelenggaraan pameran kecuali ....
A. pembagian tugas dan kerjasama panitia sangat menentukan jalannya pameran
B. semakin besar kapasitas sebuah pameran maka semakin kompleks struktur panitia yang dibentuk
C. setiap anggota panitia pameran bebas bekerja sendiri- sendiri tanpa adanya perintah dari ketua panitia
D. struktur panitia sederhana sangat cocok untuk penyelenggaraan pameran di sekolah
E. panitia pameran harus dibentuk dengan sikap yang demokratis, profesional dan penuh tanggung jawab dengan memilih orang- orang yang tepat untuk menangani berbagai masalah dalam perencanaan dan pelaksanaan pameran



2. Berikut ini yang bukan merupakan inti dari penyusunan pameran adalah ....
A. latar belakang pameran
B. evaluasi hasil pameran
C. tema pameran
D. waktu dan tempat
E. tata tertib



3. Perhatikan pernyataan- pernyataan berikut ini, 
1) Kurasi pameran hanya dapat ditulis oleh guru seni budaya (seni rupa) di sekolah tempat penyelenggaraan pameran
2) Penulisan kurasi pameran harus bersifat informatif dengan memperhatikan aspek konseptual, visual, teknik artistik, estetik, fungsional maupun nilai seni, desain atau kria ang dipamerkan
3) Seorang kurator bertugas untuk menganalisis berbagai faktor keunggulan seni yang dipamerkan
4) Artikel kurasi pameran dimuat dalam katalog pameran, sehingga isinya menjadi topik bahasan yang menarik dalam aktivitas diskusi yang bakal disiapkan
5) Seorang kurator dapat menunjukkan kecenderungan kreatif peserta pameran baik dalam bidang seni lukis, desain atau kria

Pernyataan yang benar berkaitan dengan kurasi pameran adalah ....
A. 1 - 2 - 3
B. 1 - 2 - 4
C. 1 - 3 - 5
D. 1 - 2 - 5
E. 2 - 3 - 5



4. Hal yang paling pertama dilakukan dalam perencanaan pameran adalah ....
A. penentuan tema
B. pembentukan panitia
C. pembuatan proposal
D. penentuan tujuan pameran
E. pemilihan kurator pameran



5. Berikut hal yang dilakukan pasca pameran adalah ....
A. pengembalian materi pameran
B. evaluasi jalannya pameran
C. pemberian tanda penghargaan
D. pembubaran panitia
E. semua jawaban benar



6. Fungsi seni pada hakekatnya adalah manfaat seni padda konteks tertentu. Dalam hal ini fungsi seni bagi perupa murni adalah ....
A. mendapatkan pengalaman estetis
B. memperoleh nilai seni
C. sebagai media ekspresi
D. menciptakan benda guna yang estetis
E. memenuhi kebutuhan benda fungsional yang indah



7. Pengenalan tokoh- tokoh perupa murni dalam lingkup lokal, nasional, dan internasionnal bagi siswa bertujuan untuk ....
A. mendapatkan informasi tentang ketokohan, reputasi, dan kontribusi tokoh bagi masyarakat bangsa dan kemanusiaan pada umumnya
B. mengembangkan rasa empati, sehingga kepekaan  dan pengetahuannya dapat memicu rasa kagum akan prestasi dan jasa- jasa para seniman
C. meningkatkan kemampuan berapresiasi seni
D. mencontoh hal- hal yang bermanfaat dari karya tokoh tersebut
E. semua jawaban benar



8. Secara teoretis, salah satu dari penggolongan nilai estetis adalah nilai objektif, yang artinya ....
A. berasal dari pengamatan karya seni
B. menilai keindahan dari seni berdasarkan reaksi dan respons kita pribadi
C. mendasarkan kriteria ekselensi seni pada kualitas integratif tatanan formal karya seni
D. Jawaban A dan B benar
E. Jawaban B dan C benar



9. Salah satu hal yang harus diperhatikan dalam penilaian keterampilan teknis adalah ....
A. penilaian terhadap kemampuan menangani dengan terampil ciri- ciri bentuk- bentuk dan warna - warna yang terolah secara tepat
B. pengorganisasian bentuk dan warna secara estetis
C. imajinasi kreatif yang ditampakkan pada karya
D. pembaruan materi
E. penerapan secara kreatif dan tepat akan visualisasi dan imajinasi subjeknya



10. Perhatikan gambar berikut ini,


Gambar diatas merupakan pengelompokan karya yang beraliran ....
A. naturalis
B. surealis
C. dekortif
D. abstrak
E. realis



11. Pernyataan yang benar tentang pemajangan karya seni rupa adalah ....
A. pemajangan karya seni rupa dua dimensi dan tiga dimensi pada prinsipnya sama
B. pemajangan karya seni rupa dua dimensi harus memperhatikan nilai etsetis
C. pemajangan karya dua dimensi harus memperhatikan keluasan ruang dengan jumlah karya yang sesuai
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban B dan C benar



12. Berikut yang termasuk seni rupa murni adalah ....
A. lukisan dan patung
B. desain dan kriya
C. video art dan happening art
D. lukisan dan kriya
E. grafis dan performance art



13. Interaksi perupa dengan kepercayaan, religius, kemiskinan, ketidakadilan, nasionalisme, politik dan sebagainya merupakan maslaah pokok yang bersumber dari realitas ....
A. internal
B. eksternal
C. sudut pandang
D. dasar tema
E. karakter umum



14. Berikut ini yang bukan termasuk proses pengkajian seni rupa dengan pendekatan saintiffik adalah ....
A. aspek visual
B. aspek proses kreasis eni
C. aspek konseptual
D. aspek kreativitas
E. aspek logikal



15. Corak karya seni rupa yang teknik pelukisannya berpedoman pada peniruan alam untuk menghasilkan karya seni sehingga seniman terikat sekali pada hukum proporsi, anatomi, perspektif, dan teknik pewarnaan untuk mencapai kemiripan sesuai dengan perwujudan objek yang dilihat oleh mata merupakan aliran seni ....
A. primitivisme
B. naturalisme
C. realisme
D. dekoratif
E. kubisme



16. Salah satu tokoh seni rupa aliran realisme di Indonesia adalah ....
A. Basoeki Abdullah
B. Wakidi
C. Dullah
D. Rustamadji
E. Abdullah SR



17. Perhatikan ciri- ciri karya seni berikut ini,
1) bersifat kegarisan
2) berpola
3) ritmis
4) pewarnaan yang rata
5) kecenderungan kuat untuk menghias

Ciri- ciri karya seni diatas adalah termasuk aliran seni ....
A. primitivisme
B. naturalisme
C. realisme
D. dekoratif
E. kubisme



18. Berikut pernyataan yang benar tentang pop art adalah ....
A. produk kesenian pop art lebih mementingkan logika artistik daripada logika pasar
B. Pop art merupakan suatu aktivitas seniman yang menggunakan cara pemberian kesan populer sebagai hasil dari revolusi industri dan sekaligus penggunaan dari hasil-hasil revolusi tersebut
C. pop art lebih identik lebih identik kepada gaya hidup generasi muda dengan karakteristik perlawanan terhadap kemapanan norma- norma masyarakat yang berlaku
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban B dan C benar



19. Di bawah ini yang bukan merupakan ciri dari seni optik adalah ....
A. abstrak, formal dan kontstruktivis melalui bentuk khas geometrik
B. perulangan yang teratur, rapi dan teliti untuk efek yang mengecoh ruang
C. warna- warna dengan kecerahan yang rendah
D. menitikberatkan pada representasi gerakan bagaimana menggambarkan sesuatu sehingga seakan- akan bergerak dengan efek ilusi pada mata
E. mengeksploitasi elemen- elemen visual seperti garis, bidang dan warna untuk mendapatkan efek optis sehingga mata mudah terkecoh karenanya



20. Dalam bahasa estetik posmodernisme, karya sastra, seni atau arsitektur yang disusun dari elemen-elemen yang dipinjam dari berbagai pengarang, seniman atau arsitek dari masa lalu disebut ....
A. Pastiche
B. Parodi
C. Kitch
D. Camp
E. Skizophrenia



21. Parodi merupakan komposisi dalam karya sastra, seni atau arsitektur yang di dalamnya kecenderungan pemikiran dan ungkapan khas dalam diri seorang pengarang, seniman, arsitek, atau gaya tertentu diimitasi yang disajikan secara ....
A. serius
B. humoristik
C. absurd
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban B dan C benar



22. Berikut alat musik yang dimainkan dengan cara digesek adalah ....
A. flute
B. saksofon
C. triangle
D. marakas
E. bongo



23. Contoh alat musik yang tidak berfungsi sebagai pengiring melodi pokok adalah ....
A. drum
B. triangle
C. marakas
D. gitar
E. tamborin




24. Berikut ini adalah sistematika tulisan tentangs eni musik untuk tujuan pendiddikan dan pemebelajaran, kecuali ....
A. definisi seni musik
B. pemain seni musik
C. unsur- unsur seni musik
D. alat dan sarana seni musik
E. penyajian seni musik



25. Yang bukan merupakan salah satu syarat yang ditekankan dalam menulis tulisan jurnalisme musik adalah ....
A. aktual
B. faktual
C. objektif
D. non fiktif
E. fiktif



26. Perhatikan hal- hal berikut ini,
1. Pahami dasar- dasar teori musik sebagai landasan memberikan pertimbangan
2. amati dan pelajari karya seni musik yang diresensi
3. temukan keunggulan dan kelemahan karya seni musik tersebut berdasarkan kajian teori musik
4. berikan pertimbangan kepada khalayak
5. susun tulisan resensi dengsn sistematika yang ditentukan

Langkah- langkah yang dilakukan dalam resensi adalah nomor ....
A. 1 dan 2
B. 1,2 dan 3
C. 1,2, dan 4
D. 2, 3, dan 5
E. 1,2,3,4 dan 5



27. Review dalam seni musik merupakan tulisan jurnalisme yang berisikan ulasan tentang ....
A. unsur- unsur seni musik
B. pencipta
C. penyajian
D. penampilan
E. semua jawaban benar



28. Pada saat menulis evaluasi tarian, maka tahapan pertama yang dilakukan adalah mendeskrepsikan dengan menggunakan kata tanya "what" yang akan memberi informasi tentang ....
A. apa judul tari yang dipentaskan
B. dimana dipentaskan
C. kapan dipentaskan
D. siapa yang mementaskan
E. alasan pementasan tari



29. Pembahasan rencana- rencana artistik yang diperlukan dalam pementasan seperti pembagian kerja dan penentuan siapa yang menjadi kru atau penata dalam terwujudnya bidang keartistikan menjadi tanggung jawab ....
A. stage manager
B. pimpinan artistik
C. penata panggung
D. penata kostum
E. dokumentasi



30. Pernyataan yang salah tentang pementasan teater adalah ....
A. diperlukan tata rias busana sesuai dengan karakter tokoh yang dimainkan
B. karakter tokoh dapat dilihat dari tata busana yang digunakan
C. tata panggung menjadi petunjuk cerita yang dimainkan
D. pementasan dapat berhasil apabila tim bekerja sendiri- sendiri sesuai tugas masing- masing
E. permainan pencahayaan dapat membantu desain dramatik teater


Formulir Kontak