Seri Belajar Matematika SD : Cara Menghitung Satuan Volume, Tangga Satuan Volume dan Contoh Soal
Masih berkaitan dengan pengukuran ya teman- teman, pembelajaran matematika
pada kesempatan ini akan kita bahas tentang volume. Sebenarnya apakah volume
itu dan bagaimana cara mengukurnya? Yuk simak tulisan ini secara lengkap ya...
Pengertian volume, menurut KBBI, adalah isi atau besarnya benda dalam suatu
ruang, namun volume secara sederhana dapat diartikan sebagai ukuran banyak
jumlah zat pada suatu benda. Volume umumnya digunakan untuk mengukur banyaknya
benda yang sifatnya cair seperti munyak, oli, air dan sebagainya.
Image by Steve Buissinne from Pixabay |
Untuk mengukur volume, biasanya digunakan gelas ukur. Adapun satuan volume
dapat menggunakan satuan dalam Sistem Satuan Internasional (SI) dan satuan non
SSI. Satuan volume dalam Sistem Satuan Internasional adalah meter kubik
sementara untuk satuan non SSI (satuan volume yang digunakan dalam Lembaga
Internasional untuk besaran berat dan ukuran) adalah liter. Akan tetapi,
satuan liter tersebut yang lebih banyak digunakan sebagai satuan volume
dibandingkan satuan dalam meter kubik.
Untuk lebih jelasnya tentang satuan yang digunakan untuk mengukur volume,
berikut ini pembahasan singkat melalui rumus yang mudah untuk dipahami.
Satuan kubik
hm3 = hektometer kubik
dam3 = dekameter kubik
m3 = meter kubik
dm3 = desimeter kubik
cm3 = centimeter kubik
mm3 = milimeter kubik
Tangga Satuan Volume |
Pada tangga pengukuran di atas, dapat disimpulkan bahwa :
- Setiap kenaikan satu tingkat, maka nilainya dibagi 1000 dan kelipatannya.
- Setiap penurunan satu tingkat, maka nilainya dikalikan dengan 1000 dan kelipatannya.
Satuan Liter
kl = kiloliter
hl = hektoliter
dal = dekaliter
l = liter
dl = desiliter
cl = centiliter
ml = mililiter
Tangga Satuan Volume dengan Satuan liter |
Keterangan
1 kl = 10 hl
1 l = 10 dl
1 l = 1000 ml
1 m3 = 1 kl
1 dm3 = 1 l
1 cm3 = 1 ml
1 kl = 1 m3 = 1000 l
1 l = 1 dm3 = 1000 cm3 = 1000 cc
Latihan Soal
Soal Nomor 1
100 m3 = ... dm3
Jawab :
100 m3 = 100 × 1.000 dm3
= 100.000 dm3
Soal nomor 2
10 km3 = ... dm3
Jawab :
10 km3 = 10 × 1.000.000.000 m3
= 1010 m3
Soal nomor 3
2 m3 = ... l
Jawab :
2 m3 = 2 × 1000 dm3
= 2000 dm3
2000 dm3 = 2000 l (ingat, 1 l = 1 dm3)
Jadi, 2 m3 = 2000 l
Soal nomor 4
4 kl = ... dm3
Jawab :
4 kl = 4 m3
4 m3 = 4 × 1000 dm3
4 m3 = 4000 dm3
Jadi, 4 kl = 4000 dm3
Demikian cara menghitung satuan volume lengkap dengan tangga satuan volume dan contoh soal yang relevan dengan materi tersebut. Semoga rumus praktis matematika SD di atas khususnya tentang rumus satuan volume dapat memudahkan teman- teman dalam belajar Matematika. Sampai jumpa di posting- posting belajar kami lainnya. Follow blog kami untuk materi belajar yang praktis dan mudah dan semoga bermanfaat.
Salam.