Latihan Soal Ujian Sekolah (US) IPS Kelas 6 SD/ MI Tahun Pelajaran 2021/ 2022
Halo sahabat Ahzaa, selamat datang kembali di AhzaaNet. Hari ini saya akan lanjutkan lagi untuk menyajikan latihan soal dalam menghadapi ujian sekolah kelas 6 SD/ MI tahun pelajaran 2021/ 2022. Setelah sebelumnya kita berlatih soal US untuk mapel IPA, Matematika, Bahasa Indonesia, PPKn dan PJOK pada post ini kita berlanjut ke latihan soal US IPS kelas 6 SD/ MI.
Baca Juga :
Latihan soal US IPS kelas 6 SD/ MI ini sudah sesuai dengan kisi- kisi terbaru tahun 2022 yang ditetapkan yang mencakup beberapa topik bahasan materi dari kelas 4 SD/ MI sampai dengan kelas 6 SD/ MI.
Dalam latihan ini saya sesuaikan untuk soal sejumlah 40 butir soal pilihan ganda lengkap dengan kunci jawabannya. Baik, langsung saja yaa, berikut latihan soalnya. Jangan lupa share bila bermanfaat.
Salam
=========================================================================================
Latihan Soal Ujian Sekolah (US) IPS Kelas 6 SD/ MI Tahun Pelajaran 2021/ 2022
=========================================================================================
1. Perhatikan tabel berikut ini,
Alat transportasi yang menggunakan bahan bakar yang bersumber dari minyak bumi
ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (3) dan (4)
2. Perhatikan tabel berikut,
Pasangan yang tepat antara sumber daya dan manfaatnya adalah ....
A. 1-b, 2-d, 3-c, 4-a
B. 1-b, 2-c, 3-d, 4-a
C. 1-a, 2-d, 3-c, 4-b
D. 1-c, 2-d, 3-b, 4-a
3. Perhatikan gambar berikut,
Nama rumah adat pada gambar tersebut adalah ....
A. Gadang
B. Banua tada
C. Honai
D. Kariwari
4. Perhatikan gambar berikut,
sumber : https://indonesia.go.id |
Tempat ibadah di atas merupakan tempat ibadah untuk umat agama ....
A. Protestan
B. Hindu
C. Buddha
D. Konghucu
5. Perhatikan gambar berikut,
sumber gambar : https://sahabatpegadaian.com/ |
Kegiatan ekonomi yang dapat dilakukan oleh penduduk di daerah tersebut adalah
....
A. beternak ikan
B. menanam sayuran
C. berdagang
D. bekerja di pabrik
6. Pak Adi tinggal di daerah yang banyak dialiri sungai dengan tanah disekitar
rumahnya sifatnya gembur. Suhu udara di daerah tempat tinggal Pak Adi pun
panas. Usaha yang cocok dijalankan oleh Pak Adi adalah ....
A. bertanam tanaman industri
B. menanam sayuran
C. bertani di sawah
D. menanam macam- macam bunga
7. Perhatikan gambar berikut,
sumber gambar : https://www.liputan6.com/ |
Candi pada gambar di atas merupakan peninggalan kerajaan mataram kuno pada
masa pemerintahan ....
A. Rakai Pikatan
B. Rakai Panangkaran
C. Raja Samaratungga
D. Ratu Pramodhawardhani
8. Pada zaman kerajaan Majapahit terdapat mahapatih yang sangat terkenal
karena tekadnya untuk mempersatukan nusantara. Karena sikapnya yang berani dan
rela berkorban, kerajaan Majapahit dapat memperluas wilayah kekuasaan sampai
Tumasik dan semenanjung melayu. Mahapatih ini terkenal dengan Sumpah Palapa
yang merupakan ikrar untuk tidak akan lagi memakan buah palapa sebelum
sumpahnya menyatukan nusantara di bawah kekuasaan Majapahit terwujud.
Mahapatih yang dimaksud adalah ....
A. Mpu Nambi
B. Halayudha
C. Gajah Enggon
D. Gajah Mada
9. Perhatikan gambar berikut
Berdasarkan gambar peta tersebut, secara geografis batas wilayah Indonesia
bagian selatan adalah ....
A. Samudra Hindia
B. Australia, Samudra Hindia, Timor Leste
C. Malaysia, Filipina, Singapura
D. Papua Nugini
10. Perhatikan tabel berikut ini,
Pasangan yang tepat kekayaan dan daerah asal di Indonesia adalah ....
A. 1-b, 2-c, 3-d, 4-a
B. 1-a, 2-c, 3-d, 4-b
C. 1-b, 2-d, 3-c, 4-a
D. 1-a, 2-c, 3-b, 4-d
11. Tanaman bakau yang ditanam di daerah pinggir pantai berguna untuk ....
A. menambah daerah hijau
B. mencegah abrasi
C. diambil hasilnya
D. menambah sumber pendapatan penduduk
12. Pengeboman yang dilakukan oleh para nelayan untuk mendapatkan ikan di
perairan merupakan aktivitas yang dilarang karena dapat menimbulkan
dampak ....
A. kurangnya pasokan oksigen di kedalaman air sehingga banyak ikan yang mati
B. berubahnya ekosistem di laut
C. kerusakan terumbu karang yang menyebabkan penurunan komponen ekosistem
D. meningkatnya aktivitas sejenis untuk menangkap ikan
13. Sosial budaya merupakan suatu totalitas nilai, tata sosial, dan tata laku
manusia untuk mewujudkan pandangan hidup. Hal ini juga berhubungan dengan
falsafah negara Pancasila ke dalam segala segi kehidupan berbangsa dan
bernegara.
Berikut ini adalah kegiatan yang dapat meningkatkan pembangunan budaya,
kecuali ....
A. melestarikan kegiatan gotong royong
B. mengutamakan musyawarah untuk menyelesaikan permasalahan.
C. saling menghormati dan menghargai antar warga dalam perbedaan suku, ras dan
agama.
D. mengutamakan kepentingan pribadi atau golongan daripada kepentingan umum
14. Perhatikan gambar di bawah ini
Kegiatan ekonomi dalam gambar di atas adalah ....
A. produksi
B. konsumsi
C. distribusi
D. redistribusi
15. Perhatikan hal- hal berikut ini,
(1) memiliki tujuan untuk mencari keuntungan atau profit oriented.
(2) mempunyai fungsi ekonomi serta fungsi komersial.
(3) Modal berasalkan dari saham-saham dan obligasi.
(4) tidak memperoleh fasilitas dari negara.
(5) Kekuasaan tertinggi ditentukan dalam Rapat Umum Pemegam Saham atau
bisa disingkat dengan RUPS.
(6) pemilik saham mempunyai tanggungjawab terhadap perusahaan sebesar modal
yang disetorkannya.
(7) Keuntungan yang diperoleh oleh pemilik saham ialah dalam bentuk dividen
atau pembagian hasil.
(8) Perusahaan dipimpin oleh seorang direksi.
Jenis usaha sesuai dengan ciri- ciri diatas adalah ....
A. koperasi
B. CV
C. PT
D. Firma
16. Perhatikan gambar di bawah ini
sumber gambar : https://www.liputan6.com/ |
Dampak negatif dari kegiatan ekonomi tersebut adalah sebagai berikut ini,
kecuali...
A. hilangnya lapisan tanah yang subur
B. merusak kualitas lahan
C. dapat membunuh makhluk hidup tanah dan air
D. menyebabkan emisi rumah kaca
17. Kegiatan ekonomi jasa merupakan kegiatan ekonomi yang memberikan pelayanan
kepada masyarakat untuk memperoleh imbalan berupa uang. Berikut ini yang
termasuk dalam bentuk ekonomi yang menghasilkan jasa adalah ....
A. pertanian, perkebunan, perikanan dan peternakan
B. pertambangan
C. sarana transportasi
D. perhutanan
18. Masa penjajahan Belanda menjadi salah satu masa kelam yang pernah dialami
oleh bangsa Indonesia. Pendudukan tersebut identik dengan beban kerja berat
yang membuat masyarakat Indonesia pada masa tersebut sangat menderita.
Terdapat beberapa faktor yang menyebabkan bangsa asing datang dan berkeinginan
menguasai Indonesia, salah satunya adalah ....
A. wilayah Indonesia yang luas
B. kekayaan rempah- rempah Indonesia yang melimpah
C. penyebaran misi penguasaan dunia timur oleh bangsa- bangsa Eropa
D. misi perpindahan penduduk bangsa- bangsa Eropa ke dunia timur
19. Perhatikan peristiwa- peristiwa berikut ini,
(1) Pertempuran Ambarawa
(2) Perlawanan rakyat Aceh
(3) Perang Diponegoro
(4) Perang Paderi
(5) Puputan Margarana
Kelompok pertempuran terjadi sebelum masa kemerdekaan adalah .....
A. (1), (2), (3)
B. (2), (3), (4)
C. (2), (3), (5)
D. (3), (4), (5)
20. Perhatikan tabel berikut,
Pasangan yang tepat tokoh dan daerah perjungannya adalah ....
A. 1-c, 2-a, 3-d, 4-b
B. 1-c, 2-d, 3-a, 4-b
C. 1-d, 2-a, 3-c, 4-b
D. 1-d, 2-c, 3-a, 4-b
Yuk lanjut ke nomor soal berikutnya >>>>> Halaman 2