Ahzaa.Net: Latihan Soal PTS Sejarah Indonesia Semester 2
Latihan Soal UTS PTS Sejarah Indonesia Kelas 10 SMA/ SMK Semester 2 (Genap) Tahun 2021/ 2022

Latihan Soal UTS PTS Sejarah Indonesia Kelas 10 SMA/ SMK Semester 2 (Genap) Tahun 2021/ 2022

Salam. Hai sahabat Ahzaa, selamat datang kembali di AhzaaNet. Hari ini kita akan lanjutkan belajar dalam menghadapi UTS/ PTS melalui latihan soal untuk materi Sejarah Indonesia semester 2 kelas 10 SMA/ SMK. 

Latihan soal UTS/ PTS Sejarah Indonesia kelas 10 SMA/ SMK semester 2 (genap)  terdiri dari 20 butir soal pilihan ganda lengkap dengan kunci jawabannya. Materi soal disarikan dari bab 1 semester 2 buku paket Sejarah Indonesia kelas 10 SMA/ SMK semester 2 kurikulum 2013 edisi revisi. 


Baik, langsung saja ya berikut latihan soal- soalnya. Semoga Bermanfaat.

=========================================================================================

Latihan Soal UTS PTS Sejarah Indonesia Kelas 10 SMA/ SMK Semester 2 (Genap) Tahun 2021/ 2022

1. Di bawah ini faktor yang menyebabkan penyebaran Islam dapat cepat dan mudah diterima oleh masyarakat Nusantara adalah ....
A. tidak dikenalnya kelas sosial dalam masyarakat Islam
B. ibadah yang sederhana, mudah dilaksanakan dan tanpa biaya yang besar
C. syarat masuk Islam yang mudah
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban A, B dan C benar



2.  Berikut ini bukti yang menjadi dasar asumsi bahwa proses masuknya agama Islam berasal dari Gujarat India adalah ....
A. tradisi dan kesamaan budaya yang sama antara masyarakat Gujarat dan Indonesia
B. bentuk batu nisan Sultan Malik al Saleh yang sama dengan bentuk batu nisan yang terdapat di Kambay, Gujarat
C. banyaknya pengembara dari Gujarat yang menyebarkan agama Islam di kepulauan Indonesia
D. banyaknya masyarakat Gujarat yang pindah ke Indonesia 
E. banyaknya masyarakat Indonesia yang menikah dengan pedagang Gujarat



3. Islam telah masuk ke wilayah Nusantara sejak zaman kerajaan Sriwijaya. Hal ini dikuatkan dengan adanya bukti ....
A. makam Fatimah binti Maimun
B. surat Raja Sriwijaya kepada Umar Bin Khattab yang berisi ucapan selamat atas terpilihnya sebagai pemimpin umat Islam menggantikan Abu Bakar
C. Makam Sultan Malik Al Saleh
D. Catatan Marcopolo
E. Cerita Ibnu Batuta



4. Tradisi merayakan 10 Muharram atau Asyuro sebagai hari suci kaum syiah pada masyarakat Pariaman dan Bengkulu menguatkan pendapat bahwa Islam yang masuk ke Indonesia berasal dari ....
A. India
B. Persia
C. Arab 
D. Mesir
E. Irak



5. Di bawah ini adalah bukti-  bukti masuknya agama Islam di Indonesia yang dikemukakan oleh Buya Hamka pada bukunya yang berjudul Sejarah Umat Islam, kecuali ....
A. adanya pemukiman Islam tahun 674 M di Baros, Pantai sebelah barat Sumatra
B. batu nisan makam Fatimah Binti Maimun di daerah Leren Gresik
C. pembangunan Masjid Agung Demak oleh Wali Songo
D. kompleks pemakaman Islam di Tralaya, Trowulan Jawa Timur
E. persamaan madzab yang dianut oleh masyarakat Samudra Pasai dengan Arab dan Mesir



6. Tokoh yang berpendapat bahwa masuknya Islam di Indonesia berasal dari Gujarat adalah ....
A. Hoesein Djajadiningrat
B. J.P. Moquetta
C. Buya Hamka
D. Haji Abdul Malik Karim Amrullah
E. Anthony H. Johns



7. Teori Persia mengemukakan bahwa Islam masuk ke nusantara dibawa oleh pedagang- pedagang dari Persia. Hal ini dikuatkan dengan bukti ....
A. persamaan budaya memperingati kematian Imam Husein, cucu Nabi Muhammad SAW
B. persamaan ajaran sufi yang dianut Syeikh Siti Jenar dengan Sufi Iran beraliran Al Hallaj
C. kaligrafi- kaligrafi yang ada di makam batu nisan di nusantara
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban A, B dan C benar



8. Tokoh yang berpendapat bahwa Islam masuk ke Indonesia berasal dari Persia adalahh ....
A. Hoesein Djajadiningrat
B. Buya Hamka
C. C. Snouck Hurgronye
D. J. Pijnapel
E. Anthony H. Johns 



9. Bukti yang menguatkan bahwa penyebaran Islam di Indonesia juga diperkirakan masuk dari China adalah ....
A. banyaknya pendakwah Islam keturunan China yang berpengaruh ke dalam kesultanan Demak
B. bangunan di nusantara yang bercorak arsitektur China
C. jabatan- jabatan penting petinggi kerajaan Demak dari orang China
D. pendudukan beberapa daerah dengan mayoritas orang China
E. strategi perang kerajaan- kerajaan nusantara yang mengadopsi pada orang China



10. Beberapa teori yang mengemukakan tentang proses masuknya Islam ke Indonesia mengindikasikan bahwa ....
A. proses masuknya Islam merujuk pada satu sumber saja
B. teori- teori Islamisasi di Indonesia tidak mengada ada dan saling melengkapi 
C. teori- teori tersebut belum tentu sahih kebenarannya
D. dari beberapa teori, hanya ada satu teori yang dapat diterima berdasar bukti- bukti yang ada
E. setiap teori islamisasi memiliki kelemahan akan tetapi hanya ada satu teori yang paling dapat diterima



11. Daerah yang merupakan awal dimulainya tongkat estafet Islamisasi di Indonesia adalah ....
A. Pasai dan Malaka
B. Johor dan Palembang
C. Sulu dan Mangindanau
D. Minangkabau dan Aceh
E. Demak dan Madura



12. Salah satu tokoh penyebar agama Islam yang menggunakan wayang sebagai media penyebaran Islam adalah ....
A. Sunan Drajat
B. Sunan Kudus
C. Sunan Kalijaga
D. Sunan Bonang
E. Sunan Gresik



13. Tokoh Wali Sembilan yang menciptakan beragam permainan anak- anak dengan tembang- tembang yang bermakna sebagai media penyebaran agama Islam adalah ....
A. Sunan Gunung Jati
B. Sunan Muria
C. Sunan Giri
D. Sunan Ampel
E. Sunan Kalijaga



14. Raden Rahmat merupakan anak seorang putri Campa dengan seorang arab yang dikenal sebagai salah satu wali tertua yaitu ....
A. Sunan Giri
B. Sunan Ampel
C. Sunan Gunung Jati
D. Sunan Drajat
E. Sunan Kudus 



15. Berdasarkan data arkeologis dan data historis, kegiatan perdagangan di kepulauan Indonesia sudah dimulai sejak ....
A. zaman pra-aksara
B. abad pertama masehi
C. abad ke-15
D. abad ke-16
E. penjajahan bangsa barat



16. Kesultanan Ternate sebagai salah satu kekuatan Islam tidak terlepas atas jasa dari rajanya yang memperdalam pengetahuan agama ke Giri yaitu ....
A. Sultan Baabullah 
B. Sultan Zainal Abidin
C. Sultan Hairun
D. Sultan Said Fatahullah
E. Sultan Bayanullah



17. Menurut literatur Cheng Ho, Kerajaan bercorak Islam sebagai jaringan perdagangan yang berkembang pesat adalah ....
A. Malaka dan Minangkabau
B. Samudra Pasai dan Malaka
C. Demak dan Samudra Pasai
D. Mataram dan Demak
E. Pajang dan Mataram



18. Masa jaya pemerintahan Dinasti Abbasiyah membawa dampak terhadap hubungan pelayaran dan perdagangan antara Nusantara dengan Arab yaitu ....
A. hubungan yang semakin renggang antara Arab dan Nusantara
B. aktivitas perdagangan dan pelayaran yang ditutup di kawasan timur
C. semakin meningkatnya aktivitas perdagangan  dan pelayaran di Samudra Hindia
D. intensitas perdagangan semakin rendah
E. aktivitas perdagangan dan pelayaran semakin sepi



19. Akibat yang muncul dengan ditaklukannya Malaka oleh Portugis pada 1511 dan dikuasainya lalu lintas di selat tersebut membawa pengaruh adalah ....
A. lalu lintas perdagangan semakin ramai
B. lahirnya pelabuhan perantara yang baru sebagai pergeseran jalur pelayaran
C. penutupan jalur perdagangan dan pelayaran
D. terganggunya pedagang oleh para perompak
E. peningkatan secara pesat aktivitas perdagangan



20. Berkembangnya pelayaran Islam di Samudra Hindia didukung oleh beberapa faktor berikut ini, kecuali ....
A. adanya perang di laut Eropa
B. keaktifan pedagang muslim dalam pelayaran mencari pasokan hasil bumi akibat terganggunya keamanan di laut
C. penaklukkan Ottoman atas Mesir
D. penaklukkan Ottoman atas laut Merah Arabia
E. persaingan dengan negara- negara barat 


Latihan Soal UTS PTS Sejarah Indonesia Kelas 11 SMA/ SMK Semester 2 (Genap) Tahun 2021/ 2022

Latihan Soal UTS PTS Sejarah Indonesia Kelas 11 SMA/ SMK Semester 2 (Genap) Tahun 2021/ 2022

Halo sahabat Ahzaa, selamat datang kembali di AhzaaNet. Hari ini kita akan lanjutkan belajar dalam menghadapi UTS/ PTS melalui latihan soal untuk materi Sejarah Indonesia semester 2 kelas 11 SMA/ SMK. 

Latihan soal UTS/ PTS Sejarah Indonesia kelas 11 SMA/ SMK semester 2 (genap)  terdiri dari 25 butir soal pilihan ganda lengkap dengan kunci jawabannya. Materi soal disarikan dari bab 5 dan bab 6 buku paket Sejarah Indonesia kelas 11 SMA/ SMK semester 2 kurikulum 2013 edisi revisi. 


Baik, langsung saja ya berikut latihan soal- soalnya. Semoga Bermanfaat.

=========================================================================================

Latihan Soal UTS PTS Sejarah Indonesia Kelas 11 SMA/ SMK Semester 2 (Genap) Tahun 2021/ 2022

1. Masuknya Jepang ke negara- negara di Asia diawali oleh serangan Jepang terhadap sekutu yaitu ....
A. penyerangan pangkalan militer AS di Pearl Harbour
B. penyerangan kapal induk Amerika
C. penyerangan ke kawasan jajahan negara- negara sekutu
D. penyerangan ke negara- negara sekutu
E. penyerangan pangkalan militer Amerika Samudra Pasifik di timur Filipina



2. Tujuan penguasaan Jepang di negara- negara kawasan Asia Tenggara adalah ....
A. membuat pangkalan militer baru di kawasan asia Tenggara
B. mengambil sumber bahan mentah untuk industri perang dan pertahanannya
C. membuat koloni militer di Asia Tenggara
D. menggalang kekuatan baru dengan tentara negara jajahan
E. membendung serangan dari sekutu



3. Penyerahan Belanda kepada Jepang pada tanggal 8 Maret 1942 oleh Jenderal Ter Poorten atas nama komandan pasukan Belanda atau Sekutu kepada Jepang yang diwakili Jenderal Imamura dikenal dengan ....
A. kapitulasi Linggarjati
B. perjanjian Linggarjati
C. kapitulasi Kalijati
D. kapitulasi Subang
E. perjanjian Kalijati 



4. Dalam menjalankan pemerintahan di daerah kependudukannya, Jepang menggunakan sistem pemerintahan berdikari  artinya ....
A. pemerintah daerah militer bergantung pada pemerintah pusat dalam upaya pemenuhan kebutuhan pasukan di daerah kependudukannya
B. pemerintah pusat tidak banyak berperan dalam pemenuhan kebutuhan pasukan di daerah kependudukannya
C. pemerintah daerah bertanggung jawab langsung terhadap pemerintah pusat
D. pemerintah pusat menanggung semua kebutuhan pasukan pemerintah daerah
E. pemerintah pusat tidak ada hubungan dengan pemerintah daerah militer



5. Jepang menggunakan semboyan 3A dalam menarik simpati rakyat Indonesia. Semboyan 3A berarti ....
A. Jepang pemimpin Asia, Jepang pelindung Asia, Jepang cahaya Asia
B. Jepang panutan Asia, Jepang sahabat Asia, Jepang cahaya Asia
C. Jepang pemimpin Asia, Jepang sahabat Asia, Jepang penyinar Asia
D. Jepang pemimpin Asia, Jepang pelindung Asia, Jepang sahabat Asia
E. Jepang panutan Asia, Jepang sahabat Asia, Jepang Pelindung Asia



6. Tokoh yang ditunjuk Jepang untuk menjadi ketua gerakan 3 A adalah ....
A. Soekarno
B. Moh. Saleh
C. Sutan Syahrir
D. Mr. Syamsuddin
E. Moh Hatta



7. Salah satu langkah atau upaya Jepang untuk memulihkan simpati rakyat adalah ....
A. meningkatkan kesejahteraan rakyat
B. meluncurkan gerakan propaganda- propaganda yang lebih efektif
C. bekerja sama dengan tokoh nasionalis terkemuka 
D. menggarakkan roda perekonomian
E. menyesuaikan gaya kepemimpinan militer



8. Tujuan diaktifkannya kembali gerakan MIAI pada masa pendudukan Jepang adalah ....
A. menarik simpati rakyat Indonesia
B. membantu Jepang melakukan pemantauan terhadap umat Islam
C. mobilisasi massa umat Islam untuk keperluan perang 
D. menaikkan simpati umat Islam terhadap Jepang
E. menciptakan wadah persatuan untuk  umat Islam



9. Berikut ini adalah langkah yang diambil Jepang mengatasi kelumpuhan perekonomian pada saat awal pendudukan Jepang Indonesia, kecuali  ....
A. melancarkan propaganda politik untuk menarik simpati rakyat
B. melakukan pengawasan dan perbaikan prasarana ekonomi
C. mengeluarkan beberapa peraturan yang mendukung pengawasan kegiatan ekonomi
D. melakukan pengendalian kenaikan harga
E. menerapkan peraturan yang tegas dan menjatuhkan sangsi bagi yang melanggar



10. Kebijakan Jepang yang memutuskan hubungan dengan Eropa sebagai pusat perdagangan dunia membawa pengaruh yang signifikan dalam bidang perkebunan yaitu ....
A. penurunan hasil perkebunan
B. kenaikan harga hasil perkebunan
C. kelangkaan barang kebutuhan pangan masyarakat
D. penggantian tanaman perkebunan
E. inflasi yang tinggi



11. Tanaman hasil pertanian dan perkebunan yang diprioritaskan untuk ditanam pada masa pendudukan Jepang adalah ....
A. kina dan jarak
B. padi dan tebu
C. karet dan tembaku
D. teh dan tembakau
E. karet dan kina



12. Berikut ini adalah pernyataan yang tepat terkait kebijakan Jepang di bidang ekonomi, kecuali ....
A. Jepang menguasai objek vital dan alat- alat produksi dengan pengawasan yang ketat
B. Jepang melikuidasi dan mengambilalih fungsi dan tugas- tugas bank Balenda, Inggris dan beberapa bank China
C. Jepang mengganti uang Belanda dengan uang Jepang
D. Jepang menangguhkan pembayaran kewajiban- kewajiban bank
E. Ekonomi uang masa HIndia Belanda diadopsi untuk kebijakan ekonomi perang



13. Salah satu penyebab perlawanan di Singaparna adalah pertentangan rakyat dalam hal kebijakan Jepang yang mewajibkan untuk melakukan sikeirei. Seikeirei adalah ....
A. menyanyikan lagu wajib Jepang
B. kegiatan pelatihan kemiliteran Jepang
C. menghormati kaisar dengan membungkukkan badan ke arah utara
D. kegiatan kerja bakti
E. menghormati bendera Jepang



14. Latar belakang utama dari perlawanan rakyat Kalimantan di bawah Pang Suma adalah ....
A. kebijakan Jepang di bidang pendidikan
B. kewajiban menjalankan budaya dan adat istiadat Jepang
C. penindasan berat yang dirasakan rakyat
D. penyerahan hasil tani kepada Jepang
E. pengiriman tenaga romusa ke luar daerah



15. Di bawah ini yang merupakan tugas utama Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) adalah ....
A. menetapkan hari kemerdekaan Indonesia
B. menyusun rancangan UUD bagi negara Indonesia
C. mempersiapkan segala sesuatu untuk pergantian kekuasaan dari Jepang kepada Indonesia
D. merumuskan dasar negara Indonesia
E. melaksanakan sidang penentuan kemerdekaan


Lanjutan soal nomor 16 sampai 25 >>>> Halaman 2
Latihan Soal UTS PTS Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/ SMK Semester 2 (Genap) Tahun 2021/ 2022

Latihan Soal UTS PTS Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/ SMK Semester 2 (Genap) Tahun 2021/ 2022

Halo sahabat Ahzaa, selamat datang kembali di AhzaaNet. Hari ini kita akan lanjutkan belajar dalam menghadapi UTS/ PTS melalui latihan soal untuk materi Sejarah Indonesia semester 2 kelas 12 SMA/ SMK. 

Latihan soal UTS/ PTS Sejarah Indonesia kelas 12 SMA/ SMK semester 2 (genap)  terdiri dari 25 butir soal pilihan ganda lengkap dengan kunci jawabannya. Materi soal disarikan dari bab 4 dan bab 5 buku paket Sejarah Indonesia kelas 12 SMA/ SMK semester 2 kurikulum 2013 edisi revisi. 


Baik, langsung saja ya berikut latihan soal- soalnya. Semoga Bermanfaat.

=========================================================================================


Latihan Soal UTS PTS Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/ SMK Semester 2 (Genap) Tahun 2021/ 2022

1. Perhatikan hal- hal berikut ini,
(1) pembubaran PKI
(2) penurunan Presiden dan Wakil Presiden
(3) Pembersihan kabinet dari unsur- unsur G 30 S PKI
(4) penurunan harga atau perbaikan ekonomi 
(5) penerapan tatanan kehidupan bernegara berdasarkan Pancasila dan UUD 1945

Hal- hal yang termasuk dalam tiga tuntutan rakyat ditunjukkan oleh nomor .... 
A. (1), (2) dan (3)
B. (1), (2) dan (4)
C. (1), (3) dan (4)
D. (2), (3) dan (4)
E. (3), (4) dan (5)




2. Lahirnya orde baru ditandai dengan dikeluarkannya surat perintah dari Presiden Soekarno kepada Letjen Suharto untuk mengambil tindakan yang dianggap perlu dalam rangka memulihkan keamanan dan kewibawaan pemerintah atau dikenal dengan dengan ....
A. Supersemar
B. Tritura
C. Ampera
D. Dwikora
E. Dekrit Presiden



3. Lahirnya Supersemar dilatarbelakangi oleh hal- hal berikut ini, kecuali ....
A. situasi negara dalam keadaan kacau dan genting
B.  memulihkan keadaan dan wibawa pemerintah
C. membubarkan PKI sampai ke akar- akarnya
D. mengatasi situasi yang tidak menentu akibat pemberontakan G 30 S/ PKI
E. menyelamatkan Negara Kesatuan Republik Indonesia



4. Pidato Nawaksara dinilai tidak dapat memberikan pertanggungjawaban secara politis terhadap kehidupan bangsa Indonesia karena ....
A. hanya menjelaskan permasalahan umum masyarakat
B. tidak menjelaskan secara rinci tentang kebijaksanaan presiden mengenai pemberontakan G30S/PKI, kemunduran ekonomi, dan kemerosotan akhlak
C. membahas hal- hal sebagai pertanggungjawaban rutin presiden
D. berisikan retropeksi presiden Soekarno sebagai pimpinan pemimpin besar revolusi
D. tidak menjelaskan secara detail tentang permasalahan politik termasuk dualisme kepemimpinan
E. hanya menjelaskan tentang hubungan politik ekonomi dan pelaksanaan UUD 1945



5. Di bawah ini yang merupakan tugas pokok dari kabinet Ampera adalah ....
A. menciptakan stabilitas politik dan ekonomi
B. menciptakan kondisi yang menentramkan bagi masyarakat
C. mengendalikan sejumlah gejolak yang timbul akibat permaslaahan politik
D. memperbaiki tugas kabinet yang sudah ada sebelumnya
E. melakukan langkah tepat untuk menghadapi gejolak ekonomi



6. Dualisme kepemimpinan nasional dan dimulainya pemerintahan orde baru ditandai dengan ....
A. pengunduran diri Presiden Soekarno 
B. dikeluarkannya Supersemar
C. pengukuhan Soeharto sebagai Presiden RI
D. Persetujuan MPRS untuk penugasan pimpinan pemerintahan sehari- hari kepada pemegang Supersemar
E. pidato Nawaksara Presiden Soekarno



7. Perhatikan hal- hal berikut ini,
(1) stabilitas politik keamanan
(2) stabilitas ekonomi
(3) stabilitas pendidikan
(4) stabilitas sosial budaya
(5) pemilihan umum

Hal- hal yang menjadi pokok kebijakan yang dijalankan oleh orde baru ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1), (2)
B. (1), (2),(3)
C. (2), (3)
D. (1), (2), (5)
E. (1), (2), (3), (4), (5)



8. Rehabilitasi dan stabilisasi politik keamanan  dijalankan oleh orde baru sesuai dengan Pancasila dan UUD 1945 secara murni dan konsekuen dengan tujuan utama ....
A. pembangunan ekonomi bagi kesejahteraan rakyat Indonesia
B. keselamatan bangsa dan negara dari ancaman dari luar negeri
C. pembangunan manusia Indonesia yang berkarakter Pancasila 
D. perubahan paradigma kehidupan berbangsa dan bernegara kearah yang lebih jelas dan terarah
E. pembangunan manusia seutuhnya dan seluruhnya



9. Dilemparkannyya gagasan untuk penyederhanaan partai politik pada akhir tahun 1971 oleh orde baru dilakukan atas pertimbangan ....
A. kecenderungan adanya perselisihan yang dinilai dapat mengganggu stabilitas politik dan keamanan
B. keinginan bersama parpol untuk mengusung aspirasinya melalui sistem penyederhanaan partai
C. tekanan anggota DPR untuk menyederhanakan parpol
D. adanya partai- partai politik tertentu yang akan menanamkan ideologi komunis di Indonesia
E. membatasi kebebasan aspirasi untuk berserikat dan berkumpul



10. Selama pemerintahan orde baru, pemilu dilaksanakan sebanyak ....
A. 5 kali
B. 6 kali
C. 7 kali
D. 8 kali
E. 9 kali



11. Perhatikan- hal hal berikut ini, 
(1) Stabilitas nasional yang sehat dan dinamis.
(2) Pertumbuhan ekonomi yang cukup tinggi.
(3) Kemitraan hubungan luar negeri yang bebas aktif.
(4) Pemerataan pembangunan dan hasil-hasilnya menuju kepada terciptanya keadilan sosial bagi seluruh rakyat.
(5) Pembangunan manusia seutuhnya dan pembangunan manusia seluruhnya

Hal- hal yang merupakan isi dari Trilogi Pembangunan ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1), (2), (3)
B. (1), (2), (4) 
C. (2), (3), (4)
D. (1), (3), (4)
E. (2), (4), (5)



12. Stabilitas nasional bukan hanya merupakan prasyarat terselenggaranya pembangunan, akan tetapi merupakan amanat dari Pancasila terutama sila ....
A. pertama
B. kedua
C. ketiga
D. keempat
E. kelima



13. Sejarah timor- Timur tidak terlepas dari Revolusi Bunga atau revolusi anyelir di Portugal. Hal yang berkaitan dengan revolusi tersebut adalah ....
A. revolusi Anyelir mengubah rezim Portugal dari sistem keditaktoran otoriter menjadi sistem demokrasi praktis yang berdampak pada daerah jajahan termasuk Timor- Timur
B. revolusi Anyelir membuka jalan bagi daerah pendudukan termasuk Timor- Timur untuk menentukan masa depannya dengan mengizinkan pendirian partai politik
C. revolusi Anyelir menjadi kesempatan bagi Timor- Timur untuk mendeklarasikan kemerdekaannya sebelum bergabung ke wilayah Indonesia
D. pernyataan A dan B benar
E. pernyataan A, B dan C benar



14. Demokratisasi di Timor- Timur memunculkan tiga partai politik yang berlawanan yaitu UDT, Fretilin dan Apodeti. Adapun partai yang menginginkan Timor- Timur merdeka dan berdaulat sepenuhnya adalah ....
A. UDT
B. Fretilin
C. Apodeti
D. UDT dan Fretilin
E. UDT dan Apodeti



15. Berikut ini adalah partai- partai yang menyatakan pernyataan untuk bergabung dengan pemerintahan Inddonesia pada tanggal 30 November 1975 melalui Proklamasi Balibo, kecuali ....
A. UDT
B. Apodeti
C. Kota
D. Fretilin
E. Trabalista


Lanjutan soal nomor 16 sampai 25 >>>> Halaman 2

Ad Placement

Formulir Kontak