Ahzaa.Net: Jadwal Jalur PSSB Undip 2023
Jalur PSSB Undip 2023 : Simak Syarat, Tata Cara Pendaftaran dan Jadwalnya

Jalur PSSB Undip 2023 : Simak Syarat, Tata Cara Pendaftaran dan Jadwalnya

Penerimaan Seleksi Siswa Berpotensi (PSSB) Universitas Diponegoro merupakan jalur ujian mandiri (UM) untuk penerimaan Diploma pada Sekolah Vokasi Undip melalui prestasi akademik dan/atau non akademik. 

Jalur ini memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa untuk berkuliah pada program Diploma dan Sekolah Vokasi di Undip.

Persyaratan umum untuk mendaftar jalur ujian mandiri (UM) Penerimaan Seleksi Siswa Berpotensi (PSSB) adalah Siswa siswi yang lulus tahun 2022 dan yang akan lulus tahun 2023 dengan akreditasi sekolah minimal B dan mengikuti persyaratan sesuai pada program studi tertentu. 

Photo by Clark Tibbs on Unsplash

Adapun persyaratan tersebut adalah Kemampuan membedakan warna sesuai dengan tuntutan keilmuan dibuktikan dengan tes kesehatan : 
  • Program Studi Teknologi Rekayasa Kimia Industri, 
  • Program Studi Rekayasa Perancangan Mekanik, 
  • Program Studi Teknologi Rekayasa Otomasi, 
  • Program Studi Teknologi Rekayasa Konstruksi Perkapalan, 
  • Program Studi Perencanaan Tata Ruang dan Pertanahan, 
  • Program Studi Teknik Infrastruktur Sipil dan Perancangan Arsitektur, 
  • Program Studi Teknik Listrik Industri yang akan dibuktikan dengan tes Kesehatan.

Tata Cara Pendaftaran :
Untuk mendaftar kuliah melalui Penerimaan Seleksi Siswa Berpotensi (PSSB) Undip, ada beberapa langkah yang dilakukan diantaranya peserta :
  1. Membuat user pada sistem pendaftaran menggunakan email
  2. Memilih jalur pilihan PSSB.
  3. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 250.000,00 melalui bank yang ditunjuk (Bank BNI, Bank BRI, Bank BTN, Bank Mandiri, Bank BSI dan Bank Jateng)
  4. Mengisi data raport berupa nilai pengetahuan dan prestasi lain melalui sistem pendaftaran.
  5. Wajib mencetak hasil formulir dari sistem pendaftaran online.
  6. Wajib mengumpulkan berkas pendaftaran ke panitia antara lain :
  • Fotocopy nilai raport smt 1-5 (yang akan lulus tahun 2023) dan raport semester 1 sampai 6 (lulusan 2022) yang telah dilegalisir kepala sekolah.
  • Fotocopy ijazah bagi lulusan 2022 yang telah dilegalisir kepala sekolah.
  • Formulir hasil isian sistem pendaftaran online.
  • Fotokopi Sertifikat kejuaraan atau prestasi lainnya yang telah dilegalisir kepala sekolah bagi yang memiliki.
Semua dokumen dimasukkan dimasukkan kedalam stopmap Merah Muda dan pada lembar stopmap ditempel alamat peserta. Selanjutnya semua dokumen dikirim melalui ekspedisi atau kurir (tidak perlu datang secara langsung) ditujukan ke PANITIA PSSB Gedung ICT Kampus UNDIP Jl. Prof Sudarto SH Tembalang Semarang 50275.

Timeline Pendaftaran jalur PSSB Undip 2023
16 Maret – 17 April 2023 : Pendaftaran Online
16 Maret – 17 April 2023 : Pembayaran Pendaftaran
16 Maret – 19 April 2023 : Pengiriman Berkas Pendaftaran
2 Mei 2023 : Pengumuman Hasil

Informasi selengkapnya dapat menuju ke laman resmi PSSB Undip di 

Semoga Sukses.

Formulir Kontak