Berikut lanjutan soal nomor 31 sampai 40 pada Latihan Soal Ujian Sekolah
(US) Seni Budaya Kelas 12 SMA/ SMK Tahun 2021/2022
Halaman sebelumnya >>>>
Halaman 2
31. Nilai estetika dalam gerak tari bersifat subjektif, artinya ....
A. setiap orang memiliki pandangan yang sama
B. setiap orang memiliki penilaian yang berbeda
C. secara umum penilaian setiap orang sama
D. penilaian didasarkan pada runtutan tertentu
E. penilaian hanya untuk kalangan tertentu
32. Emosi penikmat tari mempengaruhi dari nilai estetika sebuah gerakan tari,
artinya ....
A. emosi merupakan perasaan yang perlu digugah dan harus ada untuk menikmati
kesenian dan keindahan
B. emosi merupakan perasaan senih senang dan sebagainya yang harus
dikendalikan
C. emosi merupakan bahasa nonverbal yang dapat menghadirkan makna sesuai
dengan yang ingin disampaikan
D. emosi berhubungan dengan mood penikmat seni
E. emosi dapat menuntuk penikmat tari dalam mengetahui kelemahan dari gerak
tari
33. Proses dokumentasi karya tari merupakan sebagai sebuah proses yang sangat
penting karena ....
A. dokumentasi karya tari merupakan sebuah penghargaan karya seni yang
memiliki estetika tinggi dan tidak ternilai
B. dokumentasi karya seni tari dapat dinikmati oleh generasi penerus
C. dokumentasi karya tari dapat mengilhami lahirnya tari- tari jenis baru
D. dokumentasi karya tari dapat mengangkat nilai dari karya tari itu sendiri
E. karya tari akan dapat lebih mudah dievaluasi melalui dokumentasi karya tari
34. Dalam pergelaran tari, sutradara atau koreografer berperan penting dalam
....
A. menerjemahkan ide dalam bahasa benda atau perupaan
B. merancang ide dan materi garapan tari yang ditampilkan
C. merancang dan membuat penataan panggung yang baik
D. menjadi leader penata panggung
E. melakukan evaluasi terhadap tim artistik
35. Kritik tari merupakan sebuah proses kreatif dalam karya seni tari.
Pernyataan ini berarti ....
A. kritik merupakan sebuah evaluasi karya seni tari
B. kritik dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas seni tari
C. kritik dianalogikan sama seperti penghargaan
D. kritik tidak bisa lepas kaitannya dengan sebuah karya
E. kritik menjadi pendorong untuk berfikir mendalam mengenai tari
36. Berikut ini adalah aspek- aspek yang harus diamati oleh seorang kritikus
dalam memberikan kritik tari, kecuali ....
A. musik pengiring
B. penghayatan dalam menari
C. karakter dan watak penari
D. koreografer
E. properti, artistik, kostum dan tata rias penari
37. Kritik tari memiliki beberapa tujuan sebagai berikut ini, kecuali ....
A. memberikan laporan ulasan peristiwa pertunjukan
B. memberikan penilaian dan tanggapan terhadap karya yang dipentaskan
C. memberikan bahan evaluasi dan masukan positif terhadap karya seniman tari
D. mengulas tentang rencana pertunjukan yang akan dilaksanakan di masa
mendatang
E. sebagai dasar evaluasi guna meningkatkan kualitas karyanya
38. Perhatikan hal- hal berikut ini,
(1) Kritik jenis ini bertujuan mengangkat atau meningkatkan kepekaan artistik
serta estetika subjek belajar seni
(2) Jenis kritik ini umumnya digunakan di lembaga-lembaga pendidikan
seni terutama untuk meningkatkan kualitas seni tari yang dihasilkan peserta
didik
(3) Kritik jenis ini termasuk yang digunakan oleh guru di sekolah umum dalam
penyelenggaraan mata pelajaran pendidikan seni khususnya tari
Karakteristik kritik seni diatas termasuk dalam jenis kritik ....
A. kritik populer
B. kritik jurnalistik
C. kritik keilmuan
D. kritik pedagogik
E. kritik formalistik
39. Seni peran komikal merupakan salah satu kategori seni peran dalam teater
tradisional. Seni peran ini berciri khas ....
A. lakon bersumber pada kehidupan sehari- hari
B. munculnya pelawak dalam adegan comic relief
C. lakon bersifat realistik
D. cerita bersumber pada lakon kerajaan
E. cerita berdasarkan kisah nyata
40. Terjalinnya komunikasi antar para pemain dan penonton merupakan satu hal
yang harus diperhatikan dalam seni peran. Hal tersebut dapat terwujud dengan
unsur bawah ini, kecuali ....
A. kerja keras
B. cenderung over acting
C. percaya diri
D. keberanian untuk mencoba dan gagal
E. memiliki wawasan dan suka bergaul
Lanjutan soal nomor 41 sampai 50 >>>> Halaman 4
EmoticonEmoticon