Berikut lanjutan soal nomor 21 sampai 35 Latihan Soal Pretest PPG Tahun
2022 - 2023 Kompetensi Profesional Guru Sejarah Indonesia
21. Salah satu motivasi bangsa barat memburu kekayaan dan keuntungan dengan
mencari dan mengumpulkan emas perak dan bahan tambang serta bahan-bahan lain
yang sangat berharga dikenal dengan ....
A. gold
B. glory
C. gospel
D. welfare
E. eternity
22. Bangsa yang menjadi pelopor dalam penjelajahan samudra untuk mencari
daerah baru penghasil rempah- rempah adalah ....
A. Belanda dan Inggris
B. Spanyol dan Portugis
C. Belanda dan Spanyol
D. Portugis dan Belanda
E. Inggris dan Portugis
23. Perhatikan beberapa hal berikut ini,
1) melakukan monopoli perdagangan di wilayah antara Tanjung Harapan sampai
dengan Selat Magelhaens, termasuk Kepulauan Nusantara
2) membentuk angkatan perang sendiri
3) mengadakan perjanjian dengan raja-raja setempat
4) merekrut pasukan dari negara lain
5) melakukan kerjasama perdagangan dengan negara lain
6) mengangkat pegawai sendiri
7) memerintah di negeri jajahan
8) melakukan peperangan
9) mencetak dan mengeluarkan mata uang sendiri
Hal- hal yang bukan merupakan hak dan kewenangan dari VOC ditunjukkan oleh
nomor ....
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 4 dan 5
D. 5 dan 6
E. 7 dan 8
24. Berikut ini yang bukan merupakan cara VOC untuk meningkatkan eksploitasi
kekayaan alam Indonesia adalah ....
A. merebut pasaran produksi pertanian
B. selalu mengincar dan berusaha keras untuk menduduki tempat- tempat yang
memiliki posisi strategis
C. melakukan campur tangan (intervensi) terhadap kerajaankerajaan di
Nusantara, terutama menyangkut usaha pengumpulan
hasil bumi dan pelaksanaan monopoli, serta melakukan intervensi
dalam pergantian penguasa lokal
D. tidak ikut aktif secara langsung dalam kegiatan produksi hasil pertanian
E. mempertahankan lembaga - lembaga pemerintah tradisional atau kerajaan agar
dapat bekerjasama dalam hal perdagangan secara adil
25. Salah satu penekanan isi dari Undang- Undang agraria ( Agrarische Wet)
tahun 1870 adalah ....
A. pihak swasta dapat menyewa tanah baik tanah pemerintah maupun swasta
B. tanah- tanah pemerintah hanyya dapat disewa pengusaha selama 5 tahun
C. tanah penduduk dapat disewa perusahaan selama 10 tahun
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban B dan C benar
26. Penyebab utama kalahnya perlawanan Sultan Ageng Tirtayasa melawan VOC
adalah ....
A. persenjataan VOC yang kuat
B. adu domba antara Sultan ageng Tirtayasa dengan anaknya (Sultan Haji) oleh
VOC
C. bantuan pemerintah Belanda secara penuh terhadap VOC
D. pembelotan rakyat Banten terhadap Sultan Ageng Tirtayasa
E. penghianatan dari pihak Sultan Ageng Tirtayasa
27. Berdasarkan sumber sejarah dinasti Yuan, hubungan yang erat antara
kerajaan Samudra Pasai dengan Cina ditandai dengan ....
A. perdagangan yang intens kedua kerajaan
B. ekspor impor kedua negara
C. pengiriman duta kedua kerajaan
D. perkawinan antar etnis dalam masyarakat
E. latihan militer bersama kedua kerajaan
28. Pengaruh kekuasaan politik dan ekonomi perdagangan VOC terhadap kerajaan
Siak, kampar dan Indragiri memaksa ketiga kerajaan tersebut harus mematuhi
perjanjian terhadap VOC pada 14 Januari 1676 yang isinya ....
A. hasil panen harus disetorkan kepada VOC
B. rakyat harus membayar pajak dan upeti kepada VOC
C. hasil timah harus dijual hanya kepada VOC
D. penyatuan ketiga kerajaan dalam kekuasaan VOC
E. pembagian wilayah ketiga kerajaan
29. Pertentangan antara kaum Paderi dengan kaum adat di Sumatra Barat
dilatarbelakangi oleh ....
A. siasat adu domba Belanda antar kedua pihak yang bertikai
B. keinginan kaum Padri untuk mengembalikan kehidupan masyarakat Minangkabau
kepada kemurnian Islam
C. perebutan kekuasaan dalam kerajaan
D. perluasan daerah kekuasaan kerajaan
E. kesalahpahaman antara kedua belah pihak dalam hal aturan kerajaan
30.Tujuan utama pembentukan kelompok yang terdiri atas tokoh ulama atau
dikenal dengan kaum Paderi adalah ....
A. untuk memperjuangkan tegaknya syara dan membasmi kemaksiatan
B. untuk melanggengkan kekuasaan raja
C. sebagai penasehat kerajaan
D. sebagai kekuatan baru untuk melawan penjajah
E. untuk memperjuangkan kebebasan dari cengkraman penjajah
31. Menyerahnya Jepang tanpa syarat terhadap sekutu sekaligus menandai
kekalahan Jepang dalam Perang Dunia II ditandai dengan peristiwa ....
A. penyerangan Pearl Harbour
B. pengeboman Hiroshima dan Nagasaki
C. direbutnya daerah pendudukan Jepang di kawasan Asia Tenggara
D. penyerangan daerah pendudukan Jepang oleh sekutu
E. pendudukan beberapa kota utama di Jepang oleh sekutu
32. Di bawah ini yang merupakan tugas utama Panitia Persiapan Kemerdekaan
Indonesia (PPKI) adalah ....
A. menetapkan hari kemerdekaan Indonesia
B. menyusun rancangan UUD bagi negara Indonesia
C. mempersiapkan segala sesuatu untuk pergantian kekuasaan dari Jepang kepada
Indonesia
D. merumuskan dasar negara Indonesia
E. melaksanakan sidang penentuan kemerdekaan
33. Hal yang menjadi penyebab Sukarno dan Moh. Hatta menolak untuk segera
memproklamirkan kemerdekaan Indonesia adalah ....
A. menunggu kesepakatan waktu seperti yang telah dijanjikan oleh Jepang
B. memenuhi ketentuan dari pemerintah Jepang
C. mematuhi ketentuan dan aturan sebagai tokoh- tokoh pemimpin PPKI untuk
membicarakannya dalam rapat dengan anggota terlebih dahulu
D. menunggu waktu yang tepat untuk proklamasi kemerdekaan
E. menunggu penyerahan kedaulatan dari pemerintah pendudukan Jepang
34. Indonesia disebut mengalami keadaan vacuum of power pada saat Jepang
menyerah kepada sekutu. hal ini disebabkan oleh ....
A. Indonesia belum memiliki pemerintahan yang sah secara de facto maupun de
yure
B. Indonesia mengalami kekosongan kekuasaan karena tidak ada pemerintahan yang
berkuasa
C. Indonesia berhak menjadi negara yang merdeka karena tidak ada pemerintahan
yang berkuasa
D. Indonesia tidak memiliki kekuatan untuk memerdekakan diri
E. Indonesia boleh dikuasai oleh siapapun termasuk sekutu
35. Revisi draft pembukaan UUD yang tertera di dalam Piagam Jakarta
menunjukkan kedewasaan tokoh- tokoh nasional pada masa kemerdekaan yaitu ....
A. kesediaan kelompok nasionalis Islam dalam menerima kelima sila dalam
Pancasila sebagai dasar negara
B. kesediaan kelompok nasionalis Islam yang mewakili kelompok dominan dengan
tidak menuntut tempat khusus bagi umat Islam dalam konstitusi negara
C. keinginan kelompok umat Islam untuk mengedepankan persatuan umat, baik
sesama umat Islam maupun dengan umat lain dalam bingkai negara Indonesia
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban A, B dan C benar
Lanjutan soal nomor 36 sampai 45 >>>> Halaman 3
Lanjutan soal nomor 46 sampai 55 >>>> Halaman 4
No comments:
Post a Comment