Hai sahabat AhzaaNet, selamat datang kembali. Pada kesempatan ini kita akan belajar untuk
materi IPAS kelas 3 SD/ MI Kurikulum Merdeka di semester 1 (ganjil).
Materi IPAS kelas 3 SD/ MI semester 1 (ganjil) kurikulum Merdeka terdiri
atas empat bab yaitu :
Bab 1 Mari Kenali Hewan di Sekitar Kita
Bab 2 Ayo, Mengenal Siklus pada Makhluk Hidup
Bab 3 Hidup Bersama Alam
Bab 4 Berkenalan dengan Energi
Untuk bab yang akan kita pelajari adalah bab ketiga yaitu tentang Hidup
Bersama Alam. Materi untuk bab ketiga ini tentang kehidupan di lingkungan
yang mencakup istilah individu, komunitas, habitat, ekosistem,
komponen biotik dan abiotik. Lebih lengkapnya akan kita pelajari melalui
rangkuman materi di bawah.
Rangkuman IPAS Kelas 3 SD Semester 1 Kurikulum Merdeka Bab 3 Hidup
Bersama Alam (Part I)
1. Individu dapat disebut sesatu makhluk hidup
2. Makhluk hidup yang hidup berkelompok disebut sebagai populasi
3. Habitat adalah lingkungan tempat tinggal makhluk hidup
4. Komunitas merupakan sekelompok makhluk hidup yang berbeda jenis dan
hidup berdampingan
5. Sekelompok makhluk hidup dalam komunitas akan berinteraksi dengan benda
tak hidup pada lingkungannya, contohnya, ikan yang membutuhkan air untuk
tinggal, manusia dan hewan membutuhkan udara untuk bernapas, serta tanaman
yang membutuhkan matahari dan tanah.
6. Ekosistem hubungan antara komunitas makhluk hidup dan benda tidak hidup
di suatu lingkungan
7. Contoh ekosistem : ekosistem sawah, kolam, hutan, kota, desa,
gurun.
8. Komponen biotik merupakan komponen lingkungan yang terdiri atas makhluk
hidup. Contoh dari komponen biotik adalah manusia, tumbuhan, dan
hewan.
9. Komponen abiotik adalah komponen lingkungan yang terdiri atas benda-
benda alam, seperti tanah, matahari, air, udara dan benda alam lainnya.
Oya, rangkuman materi juga sudah kami lengkapi dengan latihan soal. Ada 20
soal latihan yang dapat dikerjakan dan semua soal sudah lengkap dengan kunci
jawaban untuk memudahkan dalam pembelajaran. Ada beberapa soal model HOTS
yang akan menarik untuk dikerjakan.
Baik, langsung saja yaa, berikut latihan soalnya...
Selamat belajar.
Rangkuman Materi dan Latihan Soal Asesmen Sumatif Harian/ Penilaian Harian
IPAS Kelas 3 SD/ MI Semester 1 Kurikulum Merdeka Bab 3 Hidup Bersama Alam
(Part I)
Selanjutnya kita masuk ke latihan soal ya...
Latihan Soal Asesmen Sumatif Harian/ Penilaian Harian IPAS Kelas 3 SD
Semester 1 Kurikulum Merdeka Bab 3 Hidup Bersama Alam (Part I)
1. Rindu memiliki akuarium yang di dalamnya hanya terdapat satu ikan. Dalam
hal ini satu ikan tersebut dapat disebuat sebagai ....
a. populasi
b. komunitas
c. individu
d. ekosistem
2. Rindu menambahkan beberapa ikan yang jenisnya sama di akuariumnya. Jadi,
ada beberapa ikan yang jenisnya sama hidup dalam akuariumnya. Dalam hal ini,
ikan- ikan yang hidup berkelompok dalam jenis yang sama dapat disebut sebagai
....
a. individu
b. populasi
c. ekosistem
d. komunitas
3. Dalam sebuah kolam, ada beberapa kelompok makhluk hidup yang berbeda jenis
dan hidup berdampingan. Makhluk hidup tersebut terdiri atas hewan seperti
katak, ikan, burung, belalang, maupun tumbuhan seperti rumput- rumputan dan
pohon. kelompol makhluk hidup yang hidup dalam kolam tersebut dapat disebut
sebagai sebuah ....
a. habitat
b. komunitas
c. ekosistem
d. individu
4. Lingkungan yang menjadi tempat tinggal dari berbagai makhluk hidup disebut
sebagai ....
a. habitat
b. komunitas
c. ekosistem
d. individu
5. Dalam suatu suatu komunitas akan terjadi interaksi antara komunitas makhluk
hidup dengan benda tak hidup pada lingkungannya, seperti ikan yang butuh air
sebagai tempat tinggal, manusia dan hewan yang membutuhkan udara serta tanaman
yang membutuhkan tanah dan matahari. Hal tersebut di atas dikenal dengan
sebutan ....
a. ekosistem
b. habitat
c. individu
d. interaksi
6. Makhluk hidup termasuk dalam komponen ....
a. biotik
b. abiotik
c. lingkungan
d. habitat
7. Makhluk yang tak hidup termasuk dalam komponen ....
a. biotik
b. abiotik
c. lingkungan
d. habitat
8. Di bawah ini yang termasuk contoh kelompok komponen biotik adalah ....
a. air, matahari, udara
b. tumbuhan, hewan, manusia
c. air, manusia, matahari
d. air, udara, tumbuhan
9. Berikut ini yang termasuk kelompok komponen abiotik adalah ....
a. matahari, air, manusia
b. hewan, udara, tanah
c. tanah, tumbuhan, air
d. matahari, udara, tanah
10. Batu karang, pasir, bintang laut, air asin merupakan komponen- komponen
yang hidup di ekosistem ....
a. pantai
b. hutan
c. sawah
d. kutub
11. Di bawah ini contoh tumbuhan yang ditemukan di dalam ekosistem danau
adalah ....
a. tanaman teh
b. enceng gondok
c. tanaman kopi
d. pohon karet
12. Hewan yang hanya ditemukan di ekosistem kutub adalah ....
a. harimau
b. beruang kutub
c. badak
d. gajah
13. Ular, katak, tanaman padi, kerbau merupakan contoh komponen ekosistem ....
a. pantai
b. hutan
c. sawah
d. kutub
Pernyataan Benar/ Salah
Pernyataan | Benar | Salah |
14. Lingkungan tempat makhluk hidup tinggal disebut sebagai habitat | ||
15. Komunitas merupakan makhluk hidup yang jenisnya sama dan hidup secara berdampingan | ||
16. Ekosistem adalah hubungan antara komunitas makhluk hidup dan benda tidak hidup di suatu lingkungan | ||
17. Populasi merupakan sekelompok makhluk hidup sejenis yang hidup bersamaan di satu tempat | ||
18. Hewan- hewan seperti gajah, kera, tupai dan burung merupakan contoh hewan yang hidup di dalam ekosistem padang rumput | ||
19. Pohon kaktus, padang pasir, dan hewan seperti unta, ular derik merupakan komponen yang hidup di ekosistem gurun | ||
20. Sampah plastik yang diolah menjadi barang bermanfaat termasuk contoh komponen abiotik | ||
Jawaban
Pernyataan | Benar | Salah |
14. Lingkungan tempat makhluk hidup tinggal disebut sebagai habitat | ✓ | |
15. Komunitas merupakan makhluk hidup yang jenisnya sama dan hidup secara berdampingan | ✓ | |
16. Ekosistem adalah hubungan antara komunitas makhluk hidup dan benda tidak hidup di suatu lingkungan | ✓ | |
17. Populasi merupakan sekelompok makhluk hidup sejenis yang hidup bersamaan di satu tempat | ✓ | |
18. Hewan- hewan seperti gajah, kera, tupai dan burung merupakan contoh hewan yang hidup di dalam ekosistem padang rumput | ✓ | |
19. Pohon kaktus, padang pasir, dan hewan seperti unta, ular derik merupakan komponen yang hidup di ekosistem gurun | ✓ | |
20. Sampah plastik yang diolah menjadi barang bermanfaat termasuk contoh komponen abiotik | ✓ | |
Demikian Latihan Soal Asesmen Sumatif Harian/ Penilaian Harian IPAS
Kelas 3 SD Semester 1 Kurikulum Merdeka Bab 3 Hidup Bersama Alam (Part I) .
Latihan soal IPAS Kelas 3 SD Bab 3 masih akan berlanjut ke Part II dalam
topik Peran Setiap Komponen di Lingkungannya. Tetap belajar di AhzaaNet
yaa...
Semoga Bermanfaat
Salam.
No comments:
Post a Comment