UM-PTKIN merupakan sistem penerimaan mahasiswa baru (PMB) secara nasional yang dilakukan oleh universitas, Institut, maupun sekolah tinggi yang berada dalam naungan Kementrian Agama. Pola penerimaan mahasiswa baru (PMB) tersebut merujuk pada UU No. 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi dan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia dan UU No 4 tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi dan Pengelolaan Perguruan Tinggi.
Pelaksanaan UM-PTKIN secara nasional harus memperhatikan kekhususan dan kekhasan PTKIN/ PTN dengan mengedepankan prinsip adil, transparan dan tidak diskriminatif.
Penyelenggaraan UM-PTKIN 2024
Penyelenggaraan UM-PTKIN tahun 2024 digelar secara luring di berbagai lokasi PTKIN sesuai pilihan peserta dengan menggunakan aplikasi Sistem Seleksi Elektronik (SSE).
Sistem Seleksi Elektronik (SSE) yang memanfaatkan komputer PC atau laptop tersebut memungkinkan pelaksanaan ujian secara paperless baik naskah maupun lembar jawabannya.
Syarat Pendaftar
Pendaftar UM-PTKIN harus memenuhi syarat dan ketentuan umum, seperti berikut ini,
- Pendaftar merupakan siswa pada satuan pendidikan yaitu MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS/sederajat yang lulus pada tahun 2024 maupun lulusan gap year tahun 2022 dan 2023.
- Bagi peserta lulusan gap year tahun 2022 dan 2023 harus memiliki ijazah atau surat keterangan lulus dan bagi peserta yang lulus tahun 2024 wajib mempunyai salah satu dari dokumen berupa Surat Keterangan Lulus (SKL)/Pengumuman Lulus/KTP/Kartu Siswa.
- Pendaftar juga memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), email aktif dan nomor WhatsApp yang dapat dihubungi.
- Pendaftar membuka laman https://um.ptkin.ac.id untuk melakukan pendaftaran.
- Pendaftar membayar biaya pendaftaran melalui bank yang ditunjuk oleh Panitia Nasional.
- Peserta memilih program studi paling banyak tiga jurusan pada PTKIN/ PTN.
- Pendaftar memilih lokasi ujian PTKIN/ PTN.
- Pendaftar melakukan Finalisasi pendaftaran apabila proses registrasi telah selesai.
Biaya Pendaftaran
Biaya pendaftaran UM-PTKIN 2024 ditetapkan sebesar Rp. 200.000 (Dua Ratus Ribu Rupiah). Biaya pendaftaran tersebut tidak termasuk biaya tambahan transaksi lainnya apabila pendaftar menggunakan selain Bank Mandiri.
Cara Pendaftaran
- Pendaftar melakukan registrasi akun UM-PTKIN dengan memilih Daftar. Gunakan email aktif untuk melaksanakan tahapan pertama ini.
- Login mengggunakan username/ NISN dan password pada saat pembuatan akun.
- Isi biodata secara lengkap melalui laman https://um.ptkin.ac.id/ . Lakukan langkah isian sampai pada tahapan penerimaan INVOICE dan nomor Virtual Account (VA), yang berisikan nominal besaran pembayaran.
- Lakukan pembayaran via Bank Mandiri, baik secara langsung melalui teller cabang Bank Mandiri, ATM Bank Mandiri, Livin by Mandiri dengan nomor VA/ kode bayar yang didapatkan pada tahapan sebelumnya.
- Pembayaran dapat juga dilakukan selain Bank mandiri dengan catatan bank tersebut mendukung transfer antarbank dengan nomor VA sebagai nomor rekening tujuan.
- Biaya yang sudah dibayarkan tidak akan dapat ditarik kembali dengan alasan apapun.
- Untuk cetak kartu ujian dan penentuan titik lokasi ujian PTKIN/PTN, Lakukan login kembali menggunakan NISN dan password.
- Peserta mengikuti ujian SSE UM-PTKIN/PTN sesuai dengan jadwal dan titik lokasi ujian yang dipilih pada tahapan sebelumnya.
Jadwal Pendaftaran dan Ujian
Adapun jadwal pendaftaran UM- PTKIN tahun 2024 akan dimulai pada tanggal 6 Mei 2024. Berikut rinciannya,
- 06 Mei 2024 pukul 08.00 WIB - 15 Juni 2024 pukul 15.00 WIB : Pendaftaran/Pembayaran
- 06 Mei 2024 pukul 08.00 WIB - 19 Juni 2024 pukul 15.00 WIB : Finalisasi Pendaftaran
- Dimulai pada 06 Mei 2024 pukul 08.00 WIB : Cetak Kartu Peserta Ujian SSE UM-PTKIN
- 24 Juni - 04 Juli 2024 : Pelaksanaan Ujian SSE UM-PTKIN
- 17 Juli 2024 : Pengumuman
Titik Lokasi Ujian SSE UM-PTKIN
Sementara itu, berkaitan dengan jadwal ujian SSE UM-PTKIN dan Titik Lokasi Ujian yang dipilih, dapat dilihat pada Kartu Peserta Ujian masing- masing.
Itulah informasi tentang pendaftaran UM-PTKIN 2024, baik syarat, biaya, tata cara daftar dan jadwal pendaftarannya. Buat teman- teman yang akan melanjutkan pendidikannya ke PTKIN, yuk perhatikan ketentuan- ketentuan yang ada di dalamnya. Teman- teman dapat membuka laman https://um.ptkin.ac.id/ untuk informasi lebih lengkapnya.
Semoga Bermanfaat
Salam.
No comments:
Post a Comment