Laporan didefinisikan sebagai teks yang menyajikan informasi tentang sesuatu
sebagaimana adanya dengan melaporkannya dalam bentuk hasil observasi dan
analisis yang sistematis. Dari definisi tersebut, teks laporan percobaan
merupakan teks yang menceritakan tentang percobaan yang dilakukan oleh
peneliti. Teks laporan percobaan digunakan untuk melaporkan hasil
percobaan , karya ilmiah, atau laporan hasil praktikum. Adapun tujuan dari
teks laporan percobaan adalah untuk memberikan informasi kepada orang lain
tentang hasil percobaan yang telah dibuat.
Gambar oleh Hermann Traub dari Pixabay |
Teks laporan percobaan memiliki ciri- ciri yang spesifik diantaranya laporan
yang bersifat fakta, objektif, hasil yang lengkap dan sempurna serta tidak
melibatkan unsur- unsur yang menyimpang seperti propaganda. Selain itu, teks
laporan percobaan juga disusun dengan sajian yang menatrik, baik dalam hal
tata bahasa yang jelas, isi yang valid, termasuk susunan teks yang
logis.
Struktur Teks
Seperti halnya teks- teks lainnya, teks laporan percobaan memiliki struktur
teks tertentu, diantaranya sebagai berikut :
- Memiliki pernyataan umum yang berisikan gambaran serta tujuan sesuatu yang dibahas secara rinci dan detail.
- Memiliki uraian yang berisikan alat dan bahan serta langkah- langkah atau prosedur percobaan, hasil maupun kesimpulan tentang sesuatu yang dibahas tersebut.
Ciri- ciri kebahasaan Teks Laporan Percobaan
Teks laporan percobaan memiliki ciri- ciri kebahasaan yaitu :
- Memperkenalkan aspek umum atau kelompok
- Menggunakan kata tugas hubungan logisuntuk menjaga tulisan agar tetap koheren. Kata tugas yang dimaksud seperti kata ketika, maka, sehingga, dan sebagainya
- Menggunakan kalimat aktif
- Menggunakan kata kerja aktif untuk menggambarkan proses dan aksi
- Menggunakan istilah teknis tertentu.
Contoh Teks Laporan Percobaan
Tanaman Hidroponik
Tanaman hidroponik dalam dunia pertanian dianggap sebagai terobosan baru untuk
menanam tanaman tanpa melibatkan unsur media tanah, dan menggantinya dengan
media air. Adapun penanaman menggunakan sistem hidroponik pada dasarnya sama
dengan penanaman melalui media tanah.
Alat dan Bahan
Tunas Tanaman
Media hidroponik
air
Langkah- langkah
Pindahkan tunas tanaman yanhg telah melewati proses pembenihan pada media
hidroponik.
Masukkan air ke dalam media hidroponik dan letakkan pada tempat yang tinggi
atau digantung.
Hasil
Melalui cara di atas, tanaman yang ditanam dengan media hidroponik adan lebih
menghemat air, karena tidak perlu disiram tiap hari. Selain itu tanaman juga
dapat menambah nilai estetika sebagai hiasan rumah.
Kesimpulan
Tanaman hidroponik dapat digunakan sebagai tanaman hias yang dapat
mempercantik rumah, disamping juga menghemat penggunaan air.
Itulah tentang teks laporan percobaan, ciri- ciri, struktur, unsur kebahasaan dan contohnya. Semoga pembahasan materi di atas dapat membantu teman- teman dalam belajar bahasa Indonesia khususnya untuk materi teks laporan percobaan.
Semoga Bermanfaat.
No comments:
Post a Comment