7/04/2023

Kembali Dibuka! Pendaftaran Sekolah Penempatan NIHONGO Partners Periode 2024/2025, Yuk Simak Informasi Lengkapnya

Pendaftaran Sekolah Penempatan "NIHONGO Partners" Periode 2024/2025 kembali dibuka. Program Nihongo Partners (NP) merupakan program yang mendukung pendidikan bahasa Jepang di negara- negara kawasan ASEAN dengan melaksanakan kegiatan pengenalan bahasa dan budaya Jepang di dalam dan luar kelas bersama sukarelawan dari Jepang yang berperan sebagai mitra baik percakapan, asisten pada kegiatan belajar mengajar ataupun mitra untuk pengajar dan siswa pemelajar bahasa Jepang. 

Nihongo Partners telah menjangkau berbagai wilayah di Indonesia sejak tahun 2014 yang lalu hingga sekarang. Pada periode 2024/2025 NIHONGO Partners akan menjangkau wilayah Jabodetabek, Prov. Jawa Barat, Prov. Jawa Timur, Prov. Sumatra Barat, Prov. Bali, dan Prov. Sulawesi Utara. 

sumber : https://ja.jpf.go.jp/id/np/


Sekolah- sekolah sekolah yang ingin mendaftar sebagai sukarelawan NIHONGO Partners, dapat memerhatikan persyaratan berikut ini :
  1. SMA dan SMK di bawah kewenangan Kemendikbudristek atau Dinas Pendidikan Provinsi 
  2. Kepala sekolah, beserta jajarannya baik wakil kepala sekolah dan guru bahasa Jepang telah memahami dengan baik tujuan program NIHONGO Partners maupun peranan sukarelawan yang dikirim.
  3. Sekolah  berlokasi di kota atau kabupaten yang ditetapkan oleh The Japan Foundation Jakarta.
  4. Sekolah berencana memberuskan penyelenggaraan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM ) Bahasa Jepang selama sekuarang- kurangnya 3 tahun ke depan. 
  5. Sekolah memiliki pelajaran bahasa Jepang baik sebagai intrakurikuler maupun ekstrakurikuler dan jumlah jam pelajaran yang mencukupi. Jika jumlah jam pelajaran tidak emncukupi maka akan dipertimbangkan untuk digabung dengan sekolah lain.
  6. Terdapat lingkungan serta metode transportasi yang memadai bagi sukarelawan NIHONGO Partners
  7. Guru bahasa Jepang memiliki keinginan untuk meningkatkan kemampuan bahasa Jepang dan kemampuan mengajarnya.
  8. Guru bahasa Jepang harus bertugas aktif di sekolah bersangkutan selama periode penempatan. Apabila guru mengikuti kegiatan pelatihan atau kegiatan di luar sekolah selama jangka waktu yang panjang, maka penempatan akan dibatalkan. 

Bagi sekolah yang ingin menjadi penempatan NIHONGO Partners, dapat melihat pedoman pendafftarannya melalui situs resmi The Japan Foundation Jakarta di laman https://ja.jpf.go.jp/id/np/ maupun laman Facebook The Japan Foundation Jakarta, Akun Twitter @JF_Jakarta dan akun Instagram @jf_jakarta.

Ketentuan Pendaftaran
  • Isian formulir pendaftaran dilengkapi dengan tanda tangan kepala sekolah dan stempel sekolah serta pastikan bahwa informasi dalam formulir dapat terbaca dengan jelas dan lengkap. 
  • Pendaftar yang diterima adalah pendaftar yang telah mengirimkan hardcopy formulir pendaftaran lengkap kepada divisi NIHONGO Partners selama periode pendaftaran. 
  • Adapun batas akhir pengiriman formulir pendaftaran asli (hardcopy) selambat- lambatnya diterima pada Jumat, 4 Agustus 2023. Seluruh dokumen dikirim kepada The Japan Foundation, Jakarta ( Divisi NIHONGO Partners) SUMMITMAS II, Lantai 2, Jl. Jenderal Sudirman Kav 61-62 Jakarta 12190 Indonesia.
  • Formulir pendaftaran juga harus dikirim dengan tembusan
Khusus SMK :
Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi
Komplek Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi
Gedung E Lantai 3
Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270
Telepon (021) 5725061

Untuk SMA dan SMK :
Dinas Pendidikan Provinsi sesuai dengan provinsi tempat sekolah berada
Kantor Dinas Pendidikan Wilayah (jika ada) sesuai dengan kota/ kabupaten tempat sekolah berada.  

Semoga Bermanfaat.

No comments:

Post a Comment