Rangkuman Materi dan latihan Soal PPKn Kelas 8 SMP Semester 1 Kurikulum Merdeka Bab 1 Kedudukan dan Fungsi Pancasila (Part IV) : Pancasila sebagai Kepribadian Bangsa - Ahzaa.Net

Rangkuman Materi dan latihan Soal PPKn Kelas 8 SMP Semester 1 Kurikulum Merdeka Bab 1 Kedudukan dan Fungsi Pancasila (Part IV) : Pancasila sebagai Kepribadian Bangsa

Rangkuman Materi dan latihan Soal PPKn Kelas 8 SMP Semester 1 Kurikulum Merdeka Bab 1 Kedudukan dan Fungsi Pancasila (Part IV) : Pancasila sebagai Kepribadian Bangsa
Watak, karakter, dan perilaku bangsa Indonesia yang mencerminkan nilai Pancasila akan membentuk kepribadian yang membedakannya dengan kepribadian bangsa lain. 

Tantangan bangsa Indonesia semakin berat dengan zaman yang menuju dan masuk ke era globalisasi dimana dunia menjadi seakan tanpa batas. Hal ini membuat krisis identitas dan kehilangan jati diri khususnya pada generasi muda akibat imitasi dari kepribadian dari bangsa - bangsa lain yang dianggap lebih modern. 

Sikap mental dan perilaku sehari- hari yang mencerminkan Pancasila akan menciptakan kepribadian bangsa yang tidak mudah terpengaruh oleh kepribadian bangsa lain. 

Kepribadian yang mencerminkan sila pertama Pancasila diwujudkan dalam sikap taat menjalankan perintah agama, menjaga kerukunan antarumat beragama, sikap menghormati dan menghargai antarumat beragama dan senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa. 

Kepribadian bangsa Indonesia yang sesuai dengan sila kedua diwujudkan terhadap pengakuan dan perlakuan yang sama terhadap manusia sesuai harkat dan martabat manusia sebagai makhluk ciptaan Tuhan yang Maha Esa. Selain itu juga diwujudkan dengan sikap tenggang rasa, saling mencintai manusia, tidak semena- mena terhadap orang lain dan berani membela kebenaran dan keadilan. 

Kepribadian Bangsa Indonesia yang sesuai dengan sil;a ketiga dapat diwujudkan dengan implementasi persatuan, kesatuan, serta kepentingan dan keselamatan bangsa dan negara sebagai tujuan utama diatas kepentingan pribadi dan golongan. Cara yang dapat ditempuh untuk menerapkan sila ketiga adalah dengan cara bangga terhadap bangsa dan tanah air Indonesia dan selalu mengembangkan persatuan dan kesatuan bangsa dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika.

Sila keempat dalam perwujudan kepribadian bangsa dilakukan dengan musyawarah mufakat untuk pengambilan keputusan dilanjutkan dengan menghormati dan menjunjung tinggi setiap keputusan musyawarah serta bertanggung jawab terhadap keputusan yang diambil secara moral kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Sila kelima sebagai acuan kepribadian bangsa Indonesia dilaksanakan dengan sikap adil terhadaps esama, menghormati hak orang lain, suka menolong, menghargai hasil karya orang lain serta menjaga hak dan kewajiban. 

Lanjut ke soal latihan ya...

Latihan Soal PPKn Kelas 8 SMP Semester 1 Kurikulum Merdeka Bab 1 Kedudukan dan Fungsi Pancasila (Part IV) : Pancasila sebagai Kepribadian Bangsa 

1. Berikut ini pernyataan yang tepat bahwasanya Pancasila berfungsi sebagai kepribadian bangsa Indonesia adalah ....
a. Pancasila menjadi pedoman dasar dalam bertingkah dan berperilaku dalam kehidupan sehari- hari 
b. Pancasila menjadi acuan dalam hubungan luar negeri 
c. Pancasila mencerminkan nilai- nilai luhur yang membedakannya dengan bangsa lainnya 
d. pancasila tidak dapat goyah oleh perubahan yang terjadi saat ini


2. Era globalisasi merupakan tantangan bagi bangsa Indonesia. Pernyataan yang tepat terkait dengan hal tersebut adalah ....
a. Era globalisasi membawa pengaruh negatif terhadap generasi muda sehingga harus dibendung
b. Era globalisasi menuntut perubahan pada nilai- nilai dasar Pancasila 
c. Era globalisasi membutuhkan penguatan nilai- nilai Pancasila untuk mencegah pengaruh buruknya
d. Era globalisasi hanya menyasar kaum generasu muda saja


3. Berikut ini yang termasuk dalam dampak negatif era globalisasi adalah ....
a. krisis identitas bangsa 
b. peniruan teknologi yang dikembangkan 
c. pengembangan IPTEK yang berkelanjutan 
d. semakin banyaknya produk luar yang membanjiri Indonesia


4. Kepribadian Bangsa Indonesia yang mencerminkan sila pertama Pancasila ditunjukkan oleh ....
a. menghormati antarumat beragama 
b. sikap tenggang rasa 
c. menyeimbangkan antara hak dan kewajiban  
d. selalu menjaga persatuan dan kesatuan 


5. Tindakan merundung orang lain berdasarkan fisiknya bertentangan dengan nilai- nilai Pancasila terutama sila ....
a. pertama 
b. kedua 
c. ketiga 
d. keempat 


6. Sebagai makhluk Tuhan yang Maha Esa, sudah sepatutnya kita dapat menjaga dan mengembangkan rasa keadilan yang diwujudkan dengan cara ....
a. mengutamakan musyawarah untuk mufakat
b. menghargai pendapat orang lain 
c. tidak memihak salah satu pihak dan selalu menjadi penengah dalam setiap pertikaian 
d. mengutamakan kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi


7. Sikap yang harus dihindari dalam perwujudan persatuan dan kesatuan adalah ....
a. rela berkorban seluruh jiwa raga 
b. mengutamakan kepentingan pribadi dan golongan 
c. bermusyawarah untuk menyelesaikan setiap persoalan 
d. bersekolah ke luar negeri 


8. Salah satu kepribadian bangsa Indonesia adalah menyelesaikan setiap permasalahan dengan cara musyawarah. Hal tersebut merupakan cerminan sila ....
a. kedua 
b. ketiga 
c. keempat 
d. kelima 


9. Sikap mengembangkan rasa keadilan dapat diwujudkan dalam kehidupan sehari- hari dalam bentuk ....
a. mencela karya orang lain
b. menjaga keseimbangan antara hak dan kewajiban 
c. mengutamakan kepentingan bersama 
d. bersikap tenggang rasa  


10. Setiap keputusan musyawarah yang diambil dalam sebuah rapat harus dapat dipertanggung jawabkan kepada ....
a. pimpinan rapat 
b. anggota rapat 
c. Tuhan Yang Maha Esa 
d. anggota pengusul keputusan  


Materi masih berlanjut ke bagian V (Part V) sub bab Pancasila sebagai Cita- Cita dan Tujuan Bangsa, pada post berikutnya.

Semoga Bermanfaat. 


EmoticonEmoticon

Formulir Kontak