3/22/2023

Inilah Amalan- Amalan Terbaik untuk Dilakukan di Bulan Ramadhan

Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh dengan keberkahan, sehingga disebut dengan syahrul mubarak yang berarti bulan penuh berkah. Rasulullah bersabda terkait keberkahan bulan ramadhan Bahwa jika umatku mengetahui nilai- nilai yang ada dalam bulan ramadhan, pasti mereka berharap semua bulan dalam setahun menjadi Ramadhan. 

Gambar oleh WAQAR AHMAD dari Pixabay

Semua amal ibadah yang dilakukan pada bulan Ramadhan juga akan dilipatgandakan oleh Allah Swt. Berikut ini amalan- amalan dan ibadah yang dilakukan pada bulan Ramadhan antara lain sebagai berikut :

Salat Tarawih dan Witir
Salat Tarawih merupakan salat sunnah yang dikerjakan pada setiap malam bulan ramadhan. Hukum dari salat Tarawih adalah sunnah muakkad, artinya sangat dianjurkan untuk dilakukan. Salat Tarawih pada umumnya dikerjakan sebanyak 11 rakaat atau 23 rakaat dengan perhitungan untuk 11 rakaat adalah 8 rakaat salat tarawih ditambah 3 rakaat salat Witir. Sementara itu perhitungan 23 rakaat salat adalah 20 rakaat salat tarawih dan 3 rakaat salat witir. Salat Tarawih memiliki keutamaan bagi yang melaksanakan seperti terampuni dosanya, mendapatkan pahala yang setara Qiyamul Lail apabila dikerjakan secara berjamaah, meningkatkan kesehatan dan bahkan mempererta tali silaturahmi sesama muslim.

Salat Witir dilakukan dalam rakaat ganjil yaitu paling sedikit satu rakaat dan paling banyak 11 rakaat. Salat witir termasuk dalam salat sunnah muakkad yang sangat dianjurkan untuk dilaksanakan. Adapun waktu pelaksanaan salat Witir adalah pada malam hari, setelah salat Isya hingga terbit fajar. 

Tadarus dan Belajar Al Quran
Pada bulan ramadhan, amalan tadarus dan belajar Al Quran sangatlah dianjurkan sebagaimana sabda nabi yang diriwayatkan oleh Bukhari yang artinya bahwa Surga merindukan empat golongan manusia, yaitu orang yang gemar membaca Al Quran, orang yang menjaga lisan, orang yang memberi makan orang yang kelaparan, dan orang yang berpuasa Ramadhan

Jadi, orang yang gemar membaca Al Quran baik di bulan ramadhan maupun di luar bulan ramadhan, maka Allah Swt akan menyiapkan surga baginya di akhirat. Selain itu Al Quran juga sebagai penerang kubur bagi para pembaca dan pengamalnya. 

Iktikaf di Masjid
Iktikaf berarti diam atau duduk di dalam masjid dengan niatan ibadah. Iktikaf termasuk dalam amalan sunnah yang dapat dilakukan setiap saat. Pada bulan ramadhan, iktikaf hukumnya sunnah terutama jika dilaksanakan pada tanggal 21 sampai akhir bulan Ramadhan. 

Melaksanakan iktikaf merupakan salah satu media mendekatkan diri kepada Allah Swt,s eperti yangs ering dilakukan oleh nabi Muhammad , diceritakan oleh 'Aisyah ra, Dari Ibnu Umar ra, berkata bahwa Rasulullah saw melakukan I'tikaf pada sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan sampai beliau wafat.  

Adapun syarat sah dari Iktikaf adalah orang Islam, berakal sehat dan suci dari hadas besar. Sementara hal- hal yang membatalkan iktikaf diantaranya keluar dari masjid dengan sengaja, berhadas besar dan murtad. 

Sedekah
Sedekah diartikan sebagai memberikan harta atau sesuatu kepada orang yang membutuhkannya. Sedekah tidak hanya berwujud materi semata namun juga dapat berupa perbuatan yang baik. Hal- hal yang termasuk sedekah seperti tersenyum, mengajarkan ilmu, menghilangkan rintangan di jalan, berkata yang baik, dan berpendapat baik pun sudah termasuk sedekah. 

Selain sedekah, pada bulan ramadhan juga dianjurkan untuk berinfaq yaitu mensedekahkan sebagian harta di jalan Allah seperti pembangunan masjid, pesantren, panti asuhan, dan sebagainya. 

Mengakhirkan Sahur dan Mensegerakan Berbuka
Makan sahur di malam hari termasuk mengakhirkannya termasuk dalam amalan sunnah dan mendapat keberkahan dari Allah Swt. Sementara itu berbuka puasa ketika tiba waktunya juga merupakan kesunnahan dan akan mendapatkan kebahagiaan. 

No comments:

Post a Comment