Halo sahabat Ahzaa, Selamat datang kembali di AhzaaNet. Kita lanjutkan belajarnya yaa untuk mapel seni rupa kelas 5 SD/ MI semester 2 kurikulum merdeka.. Pada kesempatan ini kita akan belajar materi Seni Rupa Kelas 5 SD/ MI Semester 2 Kurikulum Merdeka Unit 11 Membuat Karya Seni dari Bahan Daur Ulang Limbah Rumah Tangga
Post ini merupakan lanjutan dari rangkuman dan latihan soal unit 7, 8, 9 dan 10 yang sudah saya posting sebelumnya.
Baca Juga :
Pada unit 11 Membuat Karya Seni dari Bahan Daur Ulang Limbah Rumah Tangga, teman- teman akan belajar tentang bagaimana memanfaatkan bahan bekas menjadi barang kerajinan. Bahan- bahan bekas dapat berupa limbah keras rumah tangga seperti botol bekas minuman, kaleng bekas, kantong plastik, dans ebagainya. Lengkapnya bisa dilihat di rangkuman yaa ....
Post ini saya bagi menjadi dua bagian yaitu rangkuman materi dan latihan soal. Rangkuman materi ditujukan untuk belajar selanjutnya latihan soal untuk menguji kemampuan teman- teman dalam mempelajari materi yang sudah dibaca.
Rangkuman materi ini didasarkan pada buku guru Seni Rupa Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka terbitan Pusat Kurikulum dan Perbukuan Badan Penelitian dan Pengembangan dan Perbukuan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.
Baik, langsung saja yaa, berikut Rangkuman Materi dan Latihan Soal Materi Seni Rupa Kelas 5 SD Semester 2 Unit 11 Membuat Karya Seni dari Bahan Daur Ulang Limbah Rumah Tangga
====================================================================================
Rangkuman Materi dan Latihan Soal Seni Rupa Kelas 5 SD/ MI Semester 2
Kurikulum Merdeka Unit 11 Membuat Karya Seni dari Bahan Daur Ulang Limbah
Rumah Tangga
1. Manfaat daur ulang menciptakan produk baru dari bahan bekas
a. mengurangi sampah yang secara tidak langsung berkontribusi terhadap
pelestraian alam
b. mengurangi penggunaan bahan baku yang baru
c. mengurangi penggunaan energi
d. mengurangi polusi lingkungan, kerusakan lahan dan emisi gas rumah kaca
2. Daur ulang merupakan salah satu bentuk pengelolaan sampah padat yang
terdiri atas kegiatan- kegiatan :
a. pemilahan
b. pengumpulan
c. pemrosesan
d. pendistribusian
e. pembuatan produk baru dari bahan bekas yang masih layak
3. Proses hirarki sampah
a. reduce (mengurangi)
b. reuse (menggunakan kembali )
c. recycle (mendaur ulang)
d. replace (mengganti)
4. Jenis bahan limbah yang dihasilkan oleh keluarga setiap hari adalah bahan-
bahan plastik seperti botol bekas minuman kemasan, kaleng minuman, kantong
plastik, kaleng bekas
5. Karya seni yang dapat diciptakan dari bahan limbah adalah vas bunga dari
botol bekas, bunga plastik dari kantung plastik, jam dinding dari botol
plastik, tempat pensil dari botol bekas, miniatur mainan dari bahan kaleng
bekas
Latihan Soal Seni Rupa Kelas 5 SD/ MI Semester 2 Kurikulum Merdeka Unit 11 Membuat Karya Seni dari Bahan Daur Ulang Limbah Rumah Tangga
1. Menghindari pemakaian barang- barang yang sekali pakai lalu buang
merupakan prinsip ....
a. reduce
b. reuse
c. recycle
d. reproduce
2. Rumah tangga memanfaatkan sampah kemudian mendaur ulang kembali menjadi
barang lain. Hal ini termasuk dalam menerapkan prinsip ....
a. reduce
b. reuse
c. recycle
d. rebuild
3. Prinsip reduce dalam memanfaatkan limbah artinya ....
a. memilih barang- barang yang bisa dipakai kembali
b. mengurangi barang material yang digunakan
c. mendaur ulang barang kembali
d. mengubur barang yang tidak berguna
4. Di bawah ini yang bukan merupakan manfaat menciptakan produk baru dari
bahan bekas adalah ....
a. mengurangi sampah yang secara tidak langsung berkontribusi terhadap
pelestraian alam
b. mengurangi penggunaan bahan baku yang baru
c. mengurangi penggunaan energi
d. menghilangkan barang- barang bekas dari lingkungan
5. Daur ulang merupakan salah satu bentuk pengelolaan sampah padat yang
terdiri atas kegiatan- kegiatan berikut ini, kecuali ....
a. pemilahan
b. pengumpulan
c. pemrosesan
d. penjualan
6. Di bawah ini jenis bahan limbah yang dihasilkan oleh rumah tangga adalah
....
a. botol bekas
b. sisa semen
c. potongan- potongan besi
d. sisa kabel listrik
7. Contoh karya seni yang diciptakan dari bahan bekas khususnya botol bekas
adalah ....
a. vas bunga
b. tempat pensil
c. mainan dari botol bekas
d. semua jawaban benar
8. Alat yang digunakan untuk memotong botol bekas sebagai bahan kerajinan
adalah ....
a. cutter
b. gergaji kayu
c. pisau
d. gergaji besi
9. Untuk menambah keindahan, maka kerajinan barang bekas ....
a. diwarnai
b. dipotong
c. ditandai
d. digabungkan
10. Miniatur mainan dapat dibuat menggunakan bahan bekas ....
a. kantong plastik
b. sedotan minuman
c. kaleng bekas
d. tutup galon
EmoticonEmoticon