Salam. Halo sahabat Ahzaa, selamat datang kembali di AhzaaNet. Pada tulisan
ini saya akan berbagi latihan soal untuk teman- teman yang akan menghadapi
ujian masuk sekolah kedinasan pada tahun 2022 ini. Setelah sebelumnya saya
post untuk latihan soal SKD materi TWK, pada tulisan ini akan saya lanjutkan
untuk materi TIU.
Baca Juga :
Materi TIU mencakup beberapa materi seperti sinonim, antonim, analogi, deret
angka dan huruf, materi aljabar, geometri, penalaran analitis, logis dan
sebagainya. Dalam latihan soal sudah saya lengkapi dengan kunci jawaban dan
pembahasan pada beberapa soal yang membutuhkan penjelasan detail untuk
memudahkan dalam belajar teman- teman.
Baik, langsung saja yaa, berikut latihan soalnya,
Selamat belajar..
=====================================================================================
Latihan Soal Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
Materi Tes Intelegensi Umum (TIU) Sekolah Kedinasan Tahun 2022
=====================================================================================
1. Insting : Naluri = .... : ....
A. Rangka : Kusen
B. Relatif : Hampir
C. Lantai : Atap
D. Inspirasi : Ilham
E. Ibu : Anak
2. Wajah : Rona = .... : ....
A. Singkong : Gandum
B. Bendera : Kibar
C. Cerita : Alur
D. Kelapa : Minyak
E. Mata : Dahi
3. .... : Sepatu = Benang : ....
A. Kaki : Jarum
B. Kain : Pakaian
C. Kulit : Pakaian
D. Karet : Jahit
E. Kulit : Penjahit
4. 3 1 13 11 31 29 57 55 ... ...
A. 90 89
B. 91 88
C. 91 89
D. 89 90
E. 89 91
5. 5 7 11 19 35 67 131 ...
A. 189
B. 229
C. 259
D. 269
E. 279
6. K, N, Q, M, P, I, L, O, H, ....
A. M
B. N
C. O
D. P
E. Q
7. Semua murid pandai berhitung dan sopan.
Lutfi tidak sopan, tetapi pandai berhitung.
A. Lutfi seorang murid yang pandai berhitung
B. Lutfi seorang murid yang tidak sopan
C. Lutfi seorang murid yang pandai berhitung dan tidak sopan
D. Lutfi bukan seorang murid meskipun pandai berhitung
E. Lutfi bukan seorang murid yang sopan
8. Sebagian peserta seminar adalah wartawan. Semua wartawan memakai tanda
pengenal khusus
A. Sebagian yang memakai tanda pengenal khusus bukan peserta seminar
B. Sebagian peserta seminar tidak memakai tanda pengenal khusus
C. Sebagian yang memakai tanda pengenal khusus adalah peserta seminar
D. Sebagaian wartawan bukan peserta seminar
E. Sebagian yang tidak memakai tanda pengenal khusus bukan peserta seminar
9. Jika hari hujan, maka Susan membawa payung.
Jika Susan membawa payung, maka ia tidak membawa jas hujan.
A. Saat ini turun hujan
B. Susan tidak membawa jas hujan
C. Hujan tidak turun saat Susan membawa payung
D. Susan membawa jas hujan saat tidak hujan
E. Hari hujan saat Susan membawa payung
Pembahasan :
Jika hari hujan, maka Susan membawa payung.
Jika Susan membawa payung, maka ia tidak membawa jas hujan.
Karena saat ini Susan membawa payung, maka saat ini turun hujan
10. Semua guru berangkat ke sekolah pada pagi hari dan pulang pada petang
hari. Sebagian orang lulusan Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) UNNES Semarang
berprofesi sebagai guru. Manda adalah lulusan FIP UNNES Semarang. Manda
berangkat kerja pada pagi hari dan pulang pada petang hari.
A. Manda bukan guru
B. Manda pulang kerja pada pagi hari
C. Manda adalah guru PNS
D. Manda adalah seorang guru
E. Tidak dapat ditarik kesimpulan
Pembahasan :
Semua guru berangkat ke sekolah pada pagi hari dan pulang pada petang
hari. Hal ini tidak berarti bahwa semua yang berangkat kerja pada pagi
hari dan pulang pada petang hari adalah guru.
Meskipun manda adalah lulusan Fakultas Ilmu Pendidikan Unnes Semarang dan
berangkat kerja di pagi hari dan pulang pada petang hari, dia belum tentu
seorang guru karena hanya sebagian saja dari lulusan FIP UNNES Semarang
yang berprofesi sebagai guru. Tetapi tidak bisa dipastikan juga bahwa dia
bukan seorang guru.
Sehingga Tidak dapat ditarik kesimpulan
Teks untuk soal nomor 11 sampai 13
Dalam pertandingan bulu tangkis, Adi selalu kalah melawan Budi, tetapi dalam
cabang olahraga lainnya ia selalu menang bila bertanding melawan Budi. Chandra
selalu menang dalam pertandingan melawan Budi, tetapi dalam cabang bulu
tangkis ia akan kalah bila bertanding melawan Adi. Dedi adalah pemain bulu
tangkis terbaik, tetapi dalam cabang tenis meja ia tidak sebaik Budi. Dalam
cabang tenis meja, Edo lebih baik daripada Adi, sedangkan dalam cabang bulu
tangkis ia menempati urutan tepat di bawah Dedi.
11. Pemain tenis meja terbaik diantara kelima atlet tersebut adalah ...
A. Adi
B. Budi
C. Chandra
D. Dedi
E. Edo
12. Urutan peringkat pemain terbaik dalam permainan tenis meja adalah ....
A. Budi - Adi - Chandra - Dedi - Edo
B. Adi - Budi - Chandra - Dedi - Edo
C. Dedi - Edo - Chandra - Budi - Adi
D. Edo - Dedi - Chandra - Budi - Adi
E. Edo - Adi - Chandra - Budi - Dedi
Berdasarkan tabel, urutan perankingan pemain cabang tenis meja adalah Edo
- Adi - Chandra - Budi - Dedi
13. Pada cabang bulu tangkis, urutan peringkat pemain terbaik adalah ....
A. Dedi - Edo - Adi - Budi - Chandra
B. Budi - Adi - Dedi - Edo- Chandra
C. Dedi - Edo - Budi - Adi - Chandra
D. Budi - Dedi - Edo - Adi - - Chandra
E. Dedi - Edo - Chandra - Budi - Adi
Berdasarkan tabel, urutan perankingan pemain cabang bulu tangkis adalah
Dedi - Edo - Budi - Adi - Chandra
Teks untuk soal nomor 14 sampai 16
Seorang siswa menyusun rencana tambahan pelajaran tiga dari lima mata
pelajaran yang bisa diambil yaitu Matematika, Bahasa Inggris, Biologi, IPS,
dan Fisika
Peraturan untuk mengambil tambahan pelajaran adalah sebagai berikut,
- siswa harus mengambil tiga mata pelajaran
- Jika mengambil Fisika, ia tidak boleh mengambil bahasa Inggris
- Jika mengambil Biologi, ia harus mengambil Matematika, demikian juga
sebaliknya
- Jika mengambil Fisika, ia dapat mengambil IPS
14. Diantara pasangan kursus yang tidak boleh diambil bersamaan adalah ....
A. IPS dan Bahasa Inggris
B. Biologi dan Matematika
C. Fisika dan IPS
D. IPS dan Biologi
E. Fisika dan Matematika
Lima mata pelajaran yang dapat diambil adalah Matematika (M), Bahasa
Inggris (B), Biologi (B), IPS (S) dan Fisika (F)
- Jika mengambil Fisika, ia tidak boleh mengambil Bahasa Inggris
- Jika mengambil Biologi, ia harus mengambil Matematika, demikian
pula sebaliknya
- Jika mengambil Fisika, ia dapat mengambil Biologi
Diantara pasangan kursus yang tidak boleh diambil secara bersamaan
- Jika Fisika dan IPS diambil, maka Bahasa Inggris tidak dapat diambil
- Matematika dan Biologi harus diambil keduanya, tidak boleh salah
satunya. Jadi, pasangan Fisika dan IPS tidak dapat diambil
15. Di antara pilihan di bawah ini yang tepat diambil kursus adalah ....
A. Biologi, Bahasa Inggris, dan Fisika
B. Matematika, Bahasa Inggris, dan Biologi
C. Matematika, IPS, dan Bahasa Inggris
D. Bahasa Inggris, IPS, dan Fisika
E. Matematika, Biologi, dan Fisika
Pilihan mata pelajaran yang tepat diambil adalah Matematika, Biologi dan
Fisika
16. Jika siswa mengambil Fisika sebagai pilihan pertama maka pasangan mata
pelajaran yang diambil adalah ....
A. Bahasa Inggris dan Biologi
B. Matematika dan Bahasa Inggris
C. IPA dan IPS
D. IPS dan Bahasa Inggris
E. Matematika dan Biologi
Jika siswa mengambil Fisika sebagai pilihan pertama maka pasangan mata
pelajaran yang diambil adalah Matematika dan Biologi
17. Nilai dari (2013-2015+2018-2019) + (2015-2010+2019-2018) adalah ....
A. 8
B. 6
C. 5
D. 3
E. 2
(2013-2015+2018-2019) + (2015-2010+2019-2018)
- kelompokkan terlebih dahulu bilangan- bilangan di atas menjadi seperti
berikut,
2013 -2015+2015+ 2018-2018- 2019+2019 -2010
(terdapat tiga bilangan yang saling berlawanan apabila dihitung hasilnya
adalah nol sehingga didapatkan 2013 - 2010 = 3
18. Jika 5% dari suatu bilangan adalah 6, maka 20% dari bilangan tersebut
adalah ....
A. 2,4
B. 3,6
C. 12
D. 24
E. 120
5/100 x a = 6
a = 120
Jadi 20/100 x 120 = 24
19. Jika 3p=q, maka 9p - 5q adalah ....
A. -2q
B. -2p
C. 6p
D. -6q
E. -6
3p = q, maka p = (1/3)q
sehingga nilai dari
9p - 5q = 9((1/3)q)-5q
= 3q - 5q = -2q
20. Bagaimanakah hubungan antara dan ?
A. >
B. =
C. <
D. tidak dapat ditentukan hubungan antara keduanya
E.
Semua bilangan real akan bernilai positif bila dipangkatkan dengan
bilangan genap, akan tetapi bilangan real negatif bernilai negatif ketika
dipangkatkan bilangan ganjil
- x bilangan positif, misalkan2, maka
sehingga, <
x bilangan negatif, misalkan -1, maka
Kesimpulan, hubungan antara dan tidak dapat ditentukan
Yuk lanjut lagi ke nomor soal berikutnya >>>>>
Halaman 2
=============================
No comments:
Post a Comment