Hai Sahabat Ahzaa selamat datang kembali di AhzaaNet. Masih semangat ya
belajarnya. Pada kesempatan ini saya akan lanjutkan lagi dalam mempublish seri
latihan soal Seni Budaya kelas 11 SMA/ SMK Semester 2 (genap). Materi seni
budaya kelas 11 SMA/ SMK semester 2 (genap) mencakup dua belas bab antara
lain
- Bab 1 Pameran seni rupa
- Bab 2 Menganalisis perencanaan pelaksanaan, dan pelaporan pameran seni rupa
- Bab 3 Menganalisis konsep, prosedur, fungsi, tokoh dan nilai estetis karya seni rupa
- Bab 4 Memamerkan karya Seni Rupa dua dan tiga dimensi hasil modifikasi
- Bab 5 Menganalisis karya seni rupa berdasarkan jenis, fungsi, tema dan tokoh dalam bentuk lisan dan tulisan
- Bab 6 Fenomena seni rupa
- Bab 7 Memainkan alat musik barat
- Bab 8 Membuat tulisan tentang musik barat
- Bab 9 Evaluasi gerak tari kreasi berdasarkan teknik tata pentas
- Bab 10 Mengevaluasi bentuk, jenis, nilai estetis, fungsi dan tata pentas dalam karya seni tari kreasi
- Bab 11 Merancang pementasan
- Bab 12 Pementasan teater
Latihan soal saya buat per-bab untuk memudahkan dalam belajar. Nah,
pada posting sebelumnya, saya sudah membahas latihan soal untuk bab 1
sampai dengan bab 8, hari ini kita lanjutkan ke bab 9 (sembilan)
Evaluasi Gerak Tari Kreasi Berdasarkan Teknik Tata Pentas.
Baca Juga :
Latihan bab 9 tentang Evaluasi Gerak Tari Kreasi Berdasarkan Teknik Tata Pentas berjumlah 10 butir soal pilihan ganda lengkap dengan kunci jawaban
pada setiap soal. Untuk memudahkan dalam belajar, kunci jawaban saya buat
dalam sistem buka tutup spoiler. Materi soal disarikan dari materi buku
paket Seni Budaya Kelas 11 SMA/ SMK Semester 2 edisi revisi 2017
Baik, berikut latihan soalnya, semoga bermanfaat.
===================================================================================
Latihan Soal Materi Seni Budaya Kelas 11 SMA/ SMK Semester 2 Bab 9
Evaluasi Gerak Tari Kreasi Berdasarkan Teknik Tata Pentas
1. Bentuk panggung yang menempatkan penonton dan pemain dalam posisi
berbeda yang saling berhadapan adalah ....
A. prosenium
B. auditorium
C. bentuk tapal kuda
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban B dan C benar
2. Teknik tata pentas bertujuan untuk ....
A. menunjukkan identitas karya tari tertentu
B. menata pertunjukan supaya terlihat lebih indah
C. mengemas sebuah karya tari
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban B dan C benar
3. Contoh pergelaran tari kreasi pada tari Seribu Tangan yang
dilakukan oleh sekelompok penari dalam beragam ruang gerak, lebih cocok
dilaksanakan dalam panggung ....
A. arena
B. prosenium
C. lingkaran
D. kereta
E. terbuka
4. Agar pergelaran tari Seribu Tangan dengan menggunakan panggung arena
berbentuk lingkaran dapat berjalan dengan baik, maka dalam tarian ....
A. dibuat formasi memanjang dari belakang ke depan
B. ditambah kelompok penari tiga atau empat agar penonton bisa menikmati
tarian dengan leluasa
C. ditambah luas arena pertunjukan
D. dirubah formasi kelompok penari
E. dilakukan revisi gerak tari agar dapat memberikan pengalaman kepada
penonton dalam menikmati tarian
5. Tari Kecak dari Bali merupakan pergelaran tari yang dilaksanakan secara
outdoor ( ruang terbuka) dengan posisi ....
A. huruf L
B. huruf U
C. lingkaran
D. segi empat
E. persegi panjang
6. Tari Kecak merupakan seni drama tari yang melakonkan kisah ....
A. Perang Baharatayudha
B. Ramayana
C. Mahabarata
D. Kerajaan di Bali
E. kepahlawanan Pandhawa
7. Dalam tari Kecak di Bali, terdapat tiga lapisan lingkaran
yang mengelilingi penari. Fungsi dari lapisan lingkaran tersebut adalah
....
A. batas/kalang pertunjukan dalam tata pentas arena;
B. pengiring musik internal
C. peran yang berganti-ganti
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban A, B dan C benar
8. Tari Pohaci merupakan jenis tari kreasi yang berlatar ....
A. lingkungan alam
B. keramaian kota
C. kehidupan pedesaan
D. alam pegunungan
E. suasana pantai
9. Tari Pohaci menyimbolkan seorang dewi pelindung bumi dalam cerita
masyarakat ....
A. Bali
B. Madura
C. Sunda
D. Dayak
E. Batak
10. Teknik merancang untuk mementaskan tari yang baik, sehingga tampak
jelas tampilan keindahan geraknya disebut ....
A. tata tari
B. tata pentas tari
C. koreografi tari
D. pentas tari
E. pentas seni
No comments:
Post a Comment