Latihan Soal Materi Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/ SMK Semester 2 Bab V Sistem dan Struktur Ekonomi Indonesia Masa Reformasi (1998 - sekarang) --- Part II - Ahzaa.Net

Latihan Soal Materi Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/ SMK Semester 2 Bab V Sistem dan Struktur Ekonomi Indonesia Masa Reformasi (1998 - sekarang) --- Part II

Latihan Soal Materi Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/ SMK Semester 2 Bab V Sistem dan Struktur Ekonomi Indonesia Masa Reformasi (1998 - sekarang) --- Part II
Salam. Halo sahabat Ahzaa, selamat datang kembali di AhzaaNet. Pada kesempatan hari ini kita lanjutkan lagi latihan soalnya untuk materi Sejarah Indonesia semester 2 kelas 12 SMA/ SMK bab 5 tentang Sistem dan Struktur Ekonomi Indonesia Masa Reformasi (1998 - sekarang) bagian kedua (Part II). Pada bagian pertama lalu pada post sebelumnya kita sudah membahas untuk sub bab pertama yaitu Masa Akhir Orde Baru. 

Baca Juga :

Latihan soal bab 5 sejarah Indonesia kelas 12 SMA/ SMK  saya bagi menjadi tiga bagian untuk memudahkan dalam belajar. Adapun sub bab yang akan dibahas adalah 

A. Masa Akhir Orde Baru
B. Perkembangan Politik dan Ekonomi 
C. Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi di Indonesia

Khusus untuk tulisan ini akan saya bahas materi sub bab kedua tentang Perkembangan Politik dan Ekonomi

Latihan soal sub bab kedua ini terdiri dari 25 butir soal pilihan ganda lengkap dengan kunci jawabannya. Adapun materi soal latihan disarikan dari buku paket Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/ SMK Kurikulum 2013 edisi revisi terbaru. 

Baik,, langsung saja ya berikut latihan soal- soalnya.

=========================================================================================
Latihan Soal Materi Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA/ SMK Semester 2 Bab V Sistem dan Struktur Ekonomi Indonesia Masa Reformasi (1998 - sekarang) --- Part II

B. Perkembangan Politik dan Ekonomi


1. Dasar hukum pengangkatan B.J Habibie sebagai Presiden RI menggantikan Presiden Soeharto adalah ....
A. TAP MPR No.VII/MPR/1973 
B. TAP MPR No.VIII/MPR/1973 
C. TAP MPR No.IX/MPR/1973 
D. TAP MPR No.X/MPR/1973 
E. TAP MPR No.XI/MPR/1973 



2. Di bawah ini yang merupakan tugas yang diemban oleh Presiden B.J Habibie setelah pelantikannya menggantikan Presiden Soeharto adalah ....
A. memimpin pemerintahan transisi untuk menyiapkan dan melaksanakan agenda reformasi yang menyeluruh dan mendasar
B. menyelesaikan berbagai kemelut yang sedang terjadi
C. mengatasi krisis hukum yang menjadi prioritas utama
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban B dan C benar



3. Dalam menjawab tuntutan reformasi secara cepat dan tepat, salah satu proses reformasi yang disiapkan oleh Presiden B.J Habibie adalah dalam bidang politik dengan cara ....
A. memperbarui berbagai perundang- undangan dalam rangka lebih meningkatkan kualitas kehidupan berpolitik yang bernuansa pada PEMILU sebagaimana yang diamanatkan oleh Garis-garis Besar Haluan Negara (GBHN)
B. merevisi dan mengurangi aturan perundang- undangan yang tidak diperlukan lagi berkaitan dengan kehidupan berpolitik warga negara
C. membebaskan tahanan politik dan pihak- pihak yang berseberangan pendapat dengan pemerintah terdahulu
D. meninjau kembali undang- undang politik
E. mempercepat pelaksanaan pemilu legislatif



4. Proses reformasi yang dijalankan oleh Presiden B.J Habibie dalam bidang ekonomi adalah ....
A. menurunkan harga BBM dan kebutuhan pokok rakyat
B. mempercepat penyelesaian undang- undang yang menghilangkan praktik- praktik monopoli dan persaingan tidak sehat
C. merevisi aturan yang memihak kepada pihak- pihak berkepentingan dalam bidang ekonomi
D. menambah aturan perundang- undangan untuk memberikan kesempatan investor dalam penanaman modal di Indonesia
E. menyepakati ketentuan yang diajukan oleh IMF untuk menanggulangi krisis ekonomi yang melanda Indonesia



5. Sebagai jawaban atas tuntutan dalam bidang hukum, Presiden B.J Habibie menyiapkan langkah ....
A. meninjau kembali Undang- Undang Subversi
B. melakukan revisi menyeluruh Undang- Undang Subversi
C. menghilangkan Undang- Undang Subversi
D. menambah aturan - aturan baru dalam Undang- Undang Subversi
E. memperbarui Undang- Undang Subversi



6. Kabinet yang dibentuk oleh Presiden B.J Habibie diberi nama ....
A. kabinet pembangunan
B. kabinet gotong royong
C. kabinet reformasi pembangunan
D. kabinet Indonesia Bersatu
E. kabinet Pancasila



7. Sasaran pokok pemerintah dalam mengatasi krisis ekonomi yang disampaikan oleh Presiden B.J Habibie pada sidang pertama kabinet reformasi pembangunan tanggal 25 Mei 1998 adalah ....
A. tersedianya bahan makanan pokok masyarakat
B. berputarnya kembali roda perekonomian masyarakat
C. penurunan harga BBM
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban B dan C benar



8. Pada sidang Istimewa MPR tahun 1998, terdapat beberapa ketetapan (Tap) MPR yang dihasilkan oleh MPR antara lain sebagai berikut ini, kecuali ....
A. terbukanya kesempatan untuk mengamandemen UUD 1945 tanpa melalui referendum
B. Pencabutan keputusan P4 sebagai mata pelajaran wajib
C. pendekatan represif yang menekankan keamanan dan stabilitas 
D. batasan masa jabatan presiden dan wakil presiden hanya sampai dua kali masa tugas masing- masing lima tahun
E. Hak Asasi Manusia, mendorong kebebasan mengeluarkan pendapat, kebebasan pers, kebebasan berserikat, serta pembebasan tahanan politik dan narapidana politik



9. Berikut ini adalah beberapa hal yang telah dilakukan oleh presiden B.J Habibie dalam reformasi bidang politik, kecuali ....
A. diberlakukannya otonomi daerah yang lebih demokratis dan luas
B. kebebasan politik dilakukan dengan pencabutan pembatasan partai politik
C. pemberlakukan pemusatan kekuasaan
D. pencabutan ketetapan untuk meminta surat izin terbit (SIT) bagi media massa cetak
E. pemberlakuan pembatasan masa jabatan presiden




10. Pemilu tahun 1999 merupakan penyelenggaraan pemilu yang multipartai diikuti oleh partai sebanyak ....
A. 38
B. 48
C. 58
D. 60
E. 70



11. Pemilu 1999 dilaksanakan pada tanggal ....
A. 7 Juni 1999
B. 8 Juni 1999
C. 9 Juni 1999
D. 10 Juni 1999
E. 11 Juni 1999



12. Latar belakang diadakannya referendum di Timor Timur pada masa pemerintahan Presiden B.J Habibie adalah ....
A. penyelesaian jangka panjang yang berujung pada konflik yang berkepanjangan yang menelan banyak korban jiwa
B. desakan PBB dan negara- negara barat untuk penuntasan permasalahan yang terjadi di Timor -Timur dengan cara- cara yang dapat diterima oleh masyarakat internasional
C. keinginan seluruh rakyat Timor- Timur untuk menjad bagian dari masyarakat internasional yang bertanggung jawab dan demokratis
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban A, B dan C benar


13. Salah satu pilihan yang berkaitan dengan kesepakatan pada perjanjian New York (New York Agreement) untuk membuat perjanjian referendum di Timor Timur adalah ....
A. menerima otonomi khusus untuk Timor Timur ke dalam NKRI
B. menolak otonomi khusus dalam sebuah jajak pendapat
C. menerima otonomi khusus dengan masa transisi 5 sampai 10 tahun
D. jawaban A dan B benar
E. jawaban B dan C benar



14. Referendum Timor- Timur dilaksanakan pada tanggal ....
A. 5 Mei 1999
B. 30 Agustus 1999
C. 19 Oktober 1999
D. 25 Oktober 1999
E. 28 Februari 2000


Lanjutan soal nomor 15 sampai dengan 25 di halaman berikutnya >>>> Halaman 2 

==========================================================================================


EmoticonEmoticon

Formulir Kontak