Latihan Soal Prakarya Kelas 9 SMP/ MTs Semester 2 Bab 3 : Budidaya Ikan Hias Part II - Ahzaa.Net

Latihan Soal Prakarya Kelas 9 SMP/ MTs Semester 2 Bab 3 : Budidaya Ikan Hias Part II

Latihan Soal Prakarya Kelas 9 SMP/ MTs Semester 2 Bab 3 : Budidaya Ikan Hias Part II
Halo sahabat ahzaa, latihan soal pada post ini adalah latihan soal Prakarya Kelas 9 SMP/ MTs Semester 2 Bab 3 : Budidaya Ikan Hias bagian pertama yang sudah saya post sebelumnya. 


Melalui latihan soal ini bagian yang akan dibahas dalam bentuk latihan soal adalah sarana dan peralatan budidaya (pembesaran) ikan hias. Materi mencakup sarana produksi perlu dan penting diperhatikan pada kegiatan budi daya ikan hias serta persiapan wadah budi daya ikan hias.




Nah langsung saja ya berikut latihan soalnya,

==========================================================================================
Latihan Soal Prakarya Kelas 9 SMP/ MTs 
Semester 2 
Bab 3 : Budidaya Ikan Hias Part II

==========================================================================================

1. Berikut ini adalah cara pemilihan benih yang baik untuk budi daya ikan, kecuali ....
A. benih dipilih yang berumur 7 hari
B. benih diambil dari indukan lokal
C. benih dipilih yang sehat
D. benih dipilih memiliki kemampuan berenang yang gesit dan lincah



2. Indikator paling mudah dalam menentukan air yang bisa digunakan untuk budidaya ikan adalah ....
A. air tersebut memiliki suhu yang ideal untuk manusia
B. air tersebut sesuai dengan kriteria pertumbuhan budidaya hewan dan tumbuhan tingkat rendah (plankton)
C. air tersebut memiliki PH tertentu
D. air tersebut tidak berasa 



3. Berikut ini adalah indikator pengukuran kualitas air, kecuali ....
A. PH
B. kecerahan
C. salinitas tingkat kadar garam terlarut
D. rasa



4. Kisaran PH yang ideal bagi budidaya hewan adalah ....
A. 2-3
B. 3-4
C. 4-6
D. 6-8



5.  Pakan alami yang digunakan untuk pakan ikan hias dan benih adalah ....
A. pellet
B. jentik nyamuk
C. plankton
D. pasta



6. Plankton yang bersifat hewani disebut ....
A. zooplankton
B. fitoplankton
C. zeroplankton
D. tetraplankton



7. Jenis obat- obatan yang berguna untuk mencegah jamur pada proses pemeliharaan ikan adalah ....
A. methilen blue
B. kalium permanganat
C. malasit green
D. jawaban A dan B benar



8. Di bawah ini yang bukan termasuk alat- alat yang digunakan pada budi daya ikan hias adalah ....
A. serokan
B. alat sortir
C. ketam
D. timbangan



9. Ikan hias yang sering dipelihara di dalam kolam adalah jenis ....
A. koi
B. cupang
C. guppy
D. Louhan



10. Pemasangan filter pada akuarium berguna untuk ....
A. sistem aerasi
B. menyaring sisa- sisa pakan dan hasil metabolisme ikan agar air tetap jernih
C. penghias akuarium
D. menjaga kadar PH air



11. Langkah awal yang dilakukan dalam pembuatan akuarium adalah ....
A. perencanaan
B. persiapan alat dan bahan
C. proses pembuatan
D. finishing



12. Yang merupakan bahan pembuatan akuarium adalah ....
A. pemotong kaca
B. cutter
C. kaca
D. tembakan lem kaca



13. Untuk menghindari keretakan kaca yang dipergunakan saat proses pembuatan akuarium maka meja yang digunakan dalam  ....
A. keadaan basah
B. posisi datar
C. keadaan kering
D. posisi miring



14. Alat untuk membuat pola dalam pembuatan akuarium adalah ....
A. spidol
B. pensil
C. krayon
D. kapur



15. Langkah terakhir dalam pembuatan akuarium adalah ....
A. merakit
B. mengumpulkan bahan
C. uji coba
D. pembuatan pola



EmoticonEmoticon

Formulir Kontak