12/07/2020

Latihan Soal Penilaian Harian Tematik Kelas 3 SD/ MI Tema 6 Subtema 3 : Energi Alternatif

Selamat datang kembali di blog Ahzaa, pada kali ini kita lanjutkan soal latihan temanya yaa.. Pada post ini kita akan berlatih soal penilaian harian tematik kelas 3 SD/ MI tema 6 subtema , Energi Alternatif. 

Seperti biasa, soal berjumlah 25 butir soal dengan intisari materi kelas 3 SD/ MI tema 6 subtema 3 tentang energi alternatif lengkap dengan kunci jawaban per soalnya. Semoga dengan soal- soal ini bisa menambah latihan atau suplemen bagi sahabat Ahzaa semuanya.

Baik, berikut latihan soalnya,

Penilaian Harian Tematik Kelas 3 (Tiga) SD/ MI

Tema 6 : Energi dan Perubahannya
Subtema 3 : Energi Alternatif
=====================================================================================
Ayo pilih salah satu jawaban yang tepat dengan memberi tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d!
1. Sikap menghemat energi untuk menjaga ketersediaannya merupakan … setiap orang.
a. hak
b. kewajiban
c. keinginan
d. kemauan


2. Salah satu contoh sikap dalam menerapkan penghematan energi adalah ….
a. mematikan lampu kamar saat tidak digunakan
b. merawat tanaman yang ada di lingkungan sekolah
c. menjaga kebersihan lingkungan sekolah
d. mengerjakan tugas dengan baik


3. Salah satu hak siswa dalam dalam pemanfaatan energi adalah ….
a. Mendapatkan penerangan listrik yang cukup untuk belajar di kelas
b. Mengikuti kegiatan ekstra kurikuler yang diadakan sekolah 
c. Menerima laporan hasil belajar setiap akhir semester
d. Mendapatkan pendidikan dan pembelajaran oleh guru


4. Berikut ini yang merupakan pernyataan yang benar antara hak dan kewajiban adalah ….
a. Hak didahulukan daripada kewajiban
b. Kewajiban harus didahulukan daripada hak
c. Hak dan kewajiban harus dilaksanakan dalam waktu yang bersamaan
d. Kewajiban lebih penting dan hak tidak penting


5. Contoh perilaku menghemat energi di rumah dapat dilihat pada contoh berikut ini, kecuali ….
a. Menggunakan air bilasan beras untuk menyiram tanaman
b. Mematikan keran air saat tidak digunakan
c. Membantu ibu membersihkan ruangan
d. Mencabut peralatan listrik yang tidak dipakai


6. Berikut ini yang bukan merupakan energi alternatif adalah ....
a. energi surya
b. energi angin
c. energi air
d. energi batere


7. Energi alternatif dalam pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) memanfaatkan tenaga ....
a. air
b. matahari
c. angin
d. panas bumi


8. Yang bukan merupakan salah satu keuntungan dari penggunaan energi alternatif adalah ....
a. mudah diperoleh
b. harga murah
c. berlimpah
d. rumit penggunaannya


9. Penggunaan energi alternatif diperlukan untuk menggantikan penggunaan energi yang berasal dari  ....
a. bahan bakar minyak
b. panas bumi
c. angin
d. air


10. Salah satu jenis energi alternatif yang terbentuk melalui proses fermentasi bahan-bahan limbah organik, seperti kotoran ternak, sampah organik, serta bahan-bahan lainnya disebut ....
a. biogas
b. biomega
c. biotik
d. biometana


11. Perhatikan gambar berikut ini,
 

Gambar diatas menunjukkan pukul ….
a. 10.00
b. 10.10
c. 10.15
d. 10.30


12. Anak- anak bermain sepak bola dilapangan dari pukul 16.15 sampai dengan pukul 17.15. Lama anak- anak bermain sepak bola adalah ….
a. 15 menit
b. 30 menit
c. 45 menit
d. 60 menit


13. Sebelum berolahraga, para siswa melakukan pemanasan selama seperempat jam untuk meregangkan otot mereka. Setengah jam sama dengan  ….
a. 15 menit
b. 30 menit
c. 45 menit
d. 60 menit


14. Pukul 10.30 ditunjukkan dengan gambar ….



















15. Pembelajaran tatap muka di sekolah selama pandemi dialihkan dengan sistem daring dimulai dari pukul 08.00 dan berakhir pada pukul 09.30. Lama pembelajaran sistem daring tersebut adalah ….
a. 45 menit
b. 60 menit
c. 90 menit
d. 120 menit


16. Salah satu tujuan gambar dekoratif adalah mengolah permukaan benda dengan gambar agar terlihat ….
a. mewah
b. megah
c. indah
d. asli


17. Di bawah ini yang merupakan karya seni dekoratif adalah ….
a. gambar cerita
b. lukisan dinding
c. patung
d. kolase


18. Dalam karya dekoratif, warna, garis dan bidang merupakan ….
a. hiasan
b. motif
c. bahan
d. kelengkapan


19. Contoh gambar dekoratif yang menunjukkan bentuk geometris adalah ….
a. motif Segitiga sama sisi
b. motif flora
c. motif fauna
d. motif manusia


20. Perhatikan gambar berikut ini,

Motif dekoratif diatas menunjukkan ….
a. motif hewan
b. motif manusia
c. motif daun
d. motif geometri


21. Berolahraga merupakan salah satu aktifitas yang membutuhkan ….
a. energi
b. vitamin
c. makanan
d. minuman


22. Berikut ini yang bukan merupakan gerak dasar dalam gerak berirama adalah ….
a. berjalan
b. melompat
c. mengayun
d. meliuk


23. Posisi yang tepat saat memantulkan bola adalah ….
a. badan tegak
b. jongkok
c. badan membungkuk
d. duduk


24. Posisi kaki dalam melakukan gerakan meliuk adalah ….
a. Kaki kanan di belakang
b. Kaki kiri di belakang
c. Kaki rapat
d. Kaki kanan dan kiri dibuka selebar bahu


25. Salah satu contoh gerak berirama adalah ….
a. senam irama
b. gerak pemanasan
c. lompat jauh
d. lari ditempat




Demikian latihan soal penilaian harian tematik kelas  SD/ MI Tema 6 subtema  energi alternatif. Semoga latihan ini bisa menambah referensi latihan soal sahabat Ahzaa semuanya. Oya bagi teman- teman yang membutuhkan latihan soal ini untuk diprint out dan dijadikan latihan secara offline, bisa di klik tautan berikut ini ya...


Semoga Bermanfaat

Salam.

1 comment:

  1. Izin menggunakan content di ahzaa.net
    Hanya ucapan terima kasih yang bisa saya sampaikan atas semua karya-karya ahzaa.net, semoga menjadi mata air kebaikan dan motivasi serta inspirasi bagi pendidik yang tak pernah padam demi memberikan pelayanan terbaik bagi peserta didik di semua sekolah
    Saya buat menjadi google formulir dan tidak dimuat dalam situs komersil apa pun. Kiranya ahzaa.net dapat mereviewnya.
    https://docs.google.com/forms/d/1ShhbpgQ0YljULDd7MI8_vyfckoyROWg6kSttRCksZIQ/edit?usp=sharing

    ReplyDelete