6/06/2020

Soal Ulangan Harian Tematik Kelas 5 (Lima) SD/ MI Tema 1 Subtema 1, Organ Gerak Hewan

Selamat datang kembali di blog AhzaaNet, kita berlanjut pada soal semester satu kelas 5 (lima) SD tema 1 subtema 1,Organ Gerak Hewan. Soal latihan ini terdiri dari mapel PPKn, Bahasa Indonesia, IPA, IPS dan SBdP dengan jumlah soal 20 butir soal pilihan ganda. 





Materi soal- soal yang disusun berdasarkan beberapa kompetensi yang akan dicapai di dalam tema 1 subtema 1, Organ Gerak Hewan, sesuai dengan tingkatan kemampuan siswa kelas 5 (lima) SD/ MI. 

Semoga soal- soal tersebut bisa menambah referensi teman- teman untuk mengajar ataupun latihan     ulangan harian.

Oke, langsung saja berikut soal- soalnya.

==========================================================================================

Tema 1    : Organ Gerak Hewan dan Manusia

PENGETAHUAN

Subtema 1        : Organ Gerak Hewan
Kelas                : 5 (Lima) SD/ MI


Ayo pilih salah satu jawaban yang benar dengan memberikan tanda silang pada pilihan a, b, c atau d!

1. Berikut ini yang bukan termasuk nilai- nilai Pancasila dalam kehidupan sehari- hari adalah ….
a. bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
b. mengakui persamaan hak dan kewajiban
c. mengutamakan kepentingan pribadi diatas kepentingan golongan
d. menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan bangsa


2. Untuk menyelesaikan segala permasalahan dalam kehidupan sewajarnya kita melakukan musyawarah terlebih dahulu. Hal ini merupakan salah satu nilai Pancasila sila ….
a. kedua
b. ketiga
c. keempat
d. kelima


3. Penerapan sila kelima Pancasila yang bisa dengan mudah kamu lakukan adalah senantiasa meningkatkan kepekaan sosial dengan cara mengadakan kegiatan-kegiatan yang dapat membantu sesama. Dibawah ini yang termasuk kegiatan dalam penerapan sila kelima adalah ….
a. musyawarah untuk mufakat
b. donor darah
c. kerja bakti membersihkan selokan
d. ronda malam


4. Contoh penerapan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari sesuai dengan sila kedua ialah dengan menjaga kelestarian alam sekitarmu. Berikut ini contoh partisipasi dalam menjaga kelestarian alam kecuali ….
a. mendukung gerakan penanaman sejuta pohon 
b. mengadakan penghijauan di lingkungan sekitar
c. mengunjungi tempat- tempat baru untuk eksplorasi 
d. mengurangi penggunaan produk yang menyebabkan sampah plastik


Bacalah teks berikut untuk soal nomor 5 -8
Dahulu kala, ada seekor kelinci yang populer karena kesombongannya. Ada seekor kura-kura yang pernah diejeknya lamban dan bodoh, menantang si kelinci sombong untuk adu lari cepat. Sebenarnya kura-kura tak mau berurusan dengan kelinci, tapi ia ingin memberinya sedikit pelajaran.

Dengan penuh percaya diri, kelinci menyetujui tantangan kura-kura tersebut. Ia berpikir mana mungkin kura-kura yang berjalan super lambat itu bisa mengalahkannya. Kemudian, mereka sepakat untuk menentukan jalur panjang yang akan dilewati untuk adu lari.

Pertandingan keduanya tak ayal mengundang penasaran hewan-hewan yang lain. Mereka semua juga ingin menyaksikan bagaimana si kura-kura bisa mengalahkan kelinci. Para hewan menunjukkan dukungannya terhadap si kura-kura karena mereka juga tidak menyukai sifat kelinci yang sombong itu.
Seekor kera ditunjuk sebagai wasit untuk mengawasi jalannya pertandingan tersebut. Saat perlombaan baru saja dimulai, kelinci pun melesat jauh meninggalkan kura-kura. Tak ingin menyerah begitu saja, kura-kura tetap berusaha sekuat tenaga dan menambah kecepatan larinya.

Karena merasa kura-kura masih tertinggal jauh dibelakangnya, di tengah-tengah waktu perlombaan dia memutuskan untuk istirahat dan tertidur. Namun saat terbangun, kelinci sungguh kaget karena ternyata kura-kura telah sampai di garis finish. Mendapatkan fakta tersebut, para hewan lain pun bersorak gembira dan si kelinci pulang dengan rasa malu.

Dikutip dari : https://www.posbunda.com

5. Judul yang tepat untuk bacaan diatas adalah ….
a. Kura-kura si Pemalas
b. Si kelinci yang sombong
c. Pertandingan persahabatan kelinci dan kura- kura
d. Kera yang adil


6. Watak kura-kura dalam cerita diatas adalah ….
a. sombong
b. lamban dan bodoh
c. cerdik
d. iri hati


7. Ide pokok paragraf ketiga bacaan tersebut adalah ….
a. kura-kura menantang kelinci lomba adu lari
b. kelinci menerima tantangan kura- kura
c. pertandingan adu lari dimulai
d. kura- kura menang melawan kelinci


8. Pesan yang bisa dipetik dari bacaan tersebut adalah ….
a. lamban tidak berarti kalah
b. jangan pernah menyombongkan diri dengan kelebihan yang dimiliki
c. lebih baik mengalah daripada bertengkar
d. membantu orang lain adalah perbuatan terpuji


9. Hewan vertebrata disebut juga hewan bertulang belakang. Dibawah ini termasuk hewan vertebrata, kecuali ….
a. kelinci
b. anjing
c. cacing
d. tikus


10. Organ gerak pada ikan berfungsi untuk membantu ikan berenang. Organ gerak yang dimaksud adalah ….
a. ekor
b. sirip
c. kepala
d. insang


11. Fungsi lendir pada tubuh siput adalah untuk ….
a. mengusir predator
b. pelindung tubuhnya saat berjalan di berbagai permukaan
c. membantu masuk ke dalam cangkang
d. membantu proses pencernaan


12. Perhatikan contoh berikut ini,
(1) Termasuk dalam kelompok hewan mamalia
(2) Makanannya adalah sayur-sayuran, namun makanan kesukaannya adalah wortel
(3) Umumnya, hidup berkelompok
(4) Bergerak lambat
(5) Tidak memiliki tulang belakang.
Yang bukan merupakan ciri- ciri kelinci ditunjukkan oleh nomor ….
a. (1), (4)
b. (2), (3)
c. (3), (4)
d. (4), (5)


13. Indonesia disebut sebagai negara maritim yang sebagian besar wilayahnya berupa ….
a. lautan
b. daratan
c. danau
d. sungai


14. Secara geografis, Indonesia letaknya diapit oleh 2 benua yaitu benua asia dan ….
a. Eropa
b. Amerika
c. Australia
d. Afrika


15. Batas wilayah Indonesia bagian barat yaitu berbatasan dengan ….
a. Samudra Hindia
b. Timor leste
c. Malaysia
d. Papua Nugini


16. Letak astronomis suatu negara dihitung berdasarkan ….
a. benua yang mengapitnya
b. garis lintang dan garis bujur
c. posisi garis silang benua
d. samudra yang berbatasan


17. Ada beberapa corak gambar ilustrasi salah satunya adalah realis yang berarti ….
a. gambar yang dibuat seperti keadaan aslinya
b. gambar yang melebih-lebihkan atau mengubah dari objek aslinya
c. gambar yang disajikan dengan mengubah bentuk objek aslinya
d. gambar yang berfungsi untuk menghibur dan berisikan humor


18. Proses paling awal dalam membuat gambar ilustrasi adalah ….
a. membuat sketsa
b. menentukan tema
c. mewarnai gambar
d. mencetak gambar


19. Jenis gambar yang biasanya mengandung kritikan dan sindiran adalah ….
a. Komik
b. Kartun
c. realis
d. karikatur


20. Gambar yang berfungsi untuk menghibur dan berisikan humor dan biasanya dapat berupa tokoh binatang atau manusia adalah ….
a. Komik
b. Kartun
c. realis
d. karikatur




--- Selamat Berlatih ---
==========================================================================================
Bagi teman- teman yang membutuhkan soft copy latihan soal diatas, teman- teman bisa mengunduh soal latihannya melalui  link tautan yang saya sediakan di bawah ini,


Semoga Bermanfaat.

1 comment:

  1. ������������ ���������� Kak

    ReplyDelete