4/15/2020

Soal Latihan Penilaian Kenaikan Kelas (PKK) Kelas 2 SD Semester Genap Sekolah Dasar/ MI Tema 8 : Keselamatan di Rumah dan Perjalanan

Halo sahabat Ahzaa, kali ini saya akan membagikan soal latihan untuk menghadapi penilaian kenaikan kelas (PKK) SD/ MI. Materi untuk soal ini adalah tematik pada tema 8 yaitu KESELAMATAN DI RUMAH DAN PERJALANAN. Ada empat mapel tematik yang digabung dalam satu paket soal yaitu PPKn, Bahasa Indonesia, Seni Budaya dan Prakarya, Pendidikan jasmani olah raga dan kesehatan dengan setiap mapel terdiri dari 10 soal dengan komposisi pilihan ganda, isian dan uraian. 

Materi dipetakan berdasarkan standar kompetensi kelas II SD/ MI  sehingga sesuai dengan kurikulum yang digunakan sekarang ini. Oya, bagi teman- teman yang membutuhkan soft copy dari soal- soal berikut ini, link atau tautan unduhan terdapat pada bagian akhir postingan ini.

Nah, langsung saja berikut soal- soalnya.
========================================================================================
LATIHAN PENILAIAN KENAIKAN KELAS (PKK)  SEKOLAH DASAR/ MI

PENGETAHUAN

Tema 8           : KESELAMATAN DI RUMAH DAN PERJALANAN
Mata Pelajaran : PPKn, Bahasa Indonesia, Seni Budaya dan Prakarya, dan Penjasorkes
Kelas          :II (Dua)

A. Kompetensi Dasar PPKn
3.4 Memahami makna bersatu dalam keberagaman di sekolah

I. Pilihlah Jawaban yang benar dengan memilih jawaban yang tepat!
1. Berikut ini yang termasuk aturan saat makan adalah ….
a. Berdoa sebelum makan
b. Makan memakai tangan kiri
c. Makan sambil berdiri


2. Saat naik sepeda di jalan sebaiknya bersikap ….
a. ceroboh
b. seenaknya
c. berhati- hati


3. Apabila bel masuk berbunyi maka sebaiknya ….
a. tetap bermain
b. lekas masuk
c. diabaikan


4. Aturan keselamatan di sekolah harus …
a. dipatuhi
b. dilanggar
c. dihindari


5. Contoh aturan menjaga keselamatan dirumah adalah ….
a. menutup pintu setelah masuk
b. diam saat makan
c. menggunakan air dengan hemat


6. Salah satu aturan saat berjalan kaki di jalan raya adalah ….
a. berjalan di sebelah kanan
b. memanfaatkan trotoar untuk berjalan
c. menyeberang tanpa tengok kanan dan kiri


7. Cara untuk menjaga keselamatan dalam berkendara adalah dengan memakai ….
a. helm
b. topi
c. sandal


II. Isilah titik- tiik dengan jawaban yang benar!
8. Aturan di sekolah harus ditaati oleh ….

9. Menyeberang jalan harus lewat ….


III. Jawablah Pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang tepat!
10. Sebutkan dua contoh aturan keselamatan di rumah!


B. Kompetensi Dasar Bahasa Indonesia
3.10. Mencermati penggunaan huruf kapital (nama Tuhan nama orang, nama agama) serta tanda titik dan tanda tanya dalam kalimat yang benar

I. Pilihlah Jawaban yang benar dengan memilih jawaban yang tepat!
1. Tanda berhenti pada kalimat adalah …
a. titik (.)
b. koma (,)
c. seru (!)


2. Penggunaan tanda baca dan huruf kapital yang benar adalah ….
a. Bapak pergi ke semarang.
b. indah pandai Matematika.
c. Bibi membeli garam di pasar.


3. Dimanakah Andi berada
Tanda baca yang tepat untuk mengakhiri kalimat tersebut adalah ….
a. Titik (.)
b. Koma (,)
c. Tanya (?)


4. Kalimat berikut ini yang harus diakhiri dengan tanda titik adalah ….
a. Siapakah yang membantu ibu kemarin
b. Rudi membantu ibu setelah sekolah
c. Tutup pintunya, Adi


5. Penggunaan kata tanya yang tepat terdapat dalam kalimat ….
a. Ayo pergi ke perpustakaan?
b. Ayah mencuci mobil?
c. Siapa yang tidak membawa buku PR?


6. Contoh kalimat yang berisikan kalimat perintah adalah ….
a. Matikan kipasnya
b. Dinda membuat roti
c. Dimana kamu tinggal


7. Pada akhir singkatan nama orang digunakan tanda ….
a. tanya (?)
b. titik (.)
c. seru (!)


II. Isilah titik- tiik dengan jawaban yang benar!
8. Pada awal kalimat harus menggunakan huruf ….

9. Kalimat berita harus diakhiri dengan tanda …


III. Jawablah Pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang tepat!
10. Tulislah kalimat berikut dengan menggunakan huruf kapital dan tanda baca yang benar.
adi membantu ayah membersihkan ruang tamu


C. Kompetensi Dasar SBdP
3.2. Mengenal pola irama sederhana melalui lagu anak-anak
3.3. Mengenal gerak keseharian dan alam dalam tari
3.4. Mengenal pengolahan bahan alam dan buatan dalam berkarya

I. Pilihlah Jawaban yang benar dengan memilih jawaban yang tepat!
1. Gerakan yang dapat digunakan sebagai gerakan tari adalah menirukan gerakan ….
a. kursi
b. batu
c. hewan


2. Posisi tubuh yang dapat digunakan dalam tarian adalah ….
a. tidur
b. merayap
c. berdiri


3. Yang termasuk alat musik ritmis adalah ….
a. gendang
b. piano
c. pianika


4. Berikut ini bahan alam yang digunakan untuk membuat karya kerajinan adalah ….
a. ranting pohon
b. plastisin
c. plastik


5. Yang termasuk lagu anak- anak adalah ….
a. Bintang kecil
b. Ibu kita Kartini
c. Padamu Negeri


6. Sumber daya alam laut yang tidak dapat dijadikan untuk kerajinan tangan adalah ….
a. kulit kerang
b. ikan
c. mutiara


7. Kulit telur merupakan salah satu bahan ….
a. alami
b. buatan
c. tidak keduanya


II. Isilah titik- titik dengan jawaban yang benar!
8. Lirik lagu Balonku yang pertama adalah ….

9. Menempelkan ranting pohon ke media karya kerajinan menggunakan ….


III. Jawablah Pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang tepat!
10. Sebutkan bahan dan alat yang dapat digunakan untuk membuat hiasan dinding!


D. Kompetensi Dasar Penjasorkes
3.7. Memahami prosedur penggunaan gerak dasar lokomotor, non-lokomotor,dan manipulatif dalam bentuk permainan, dan menjaga keselamatan diri/orang lain dalam aktivitas air

I. Pilihlah Jawaban yang benar dengan memilih jawaban yang tepat!
1. Berikut ini jenis olahraga berkelompok  yang mencerminkan persatuan adalah ….
a. bola voli
b. lari pagi
c. jalan di tempat


2. Lari dapat melatih kekuatan otot ….
a. tangan
b. kaki
c. pinggang


3. Berikut ini merupakan manfaat permainan berkelompok, kecuali ….
a. permusuhan
b. persatuan
c. kekompakan


4. Permainan sepak bola dimainkan secara …
a. berkelompok
b. individu
c. sendiri


5. Aba- aba dalam permainan biasanya menggunakan ….
a. bunyi peluit
b. teriakan
c. lemparan


6. Pada permainan melempar bola posisi tangan berada di ….
a. bawah
b. atas
c. samping


7. Posisi jongkok dapat melatih kekuatan ….
a. tangan
b. kaki
c. perut


II. Isilah titik- titik dengan jawaban yang benar!
8. Sebelum berolahraga kita harus melakukan ….

9. Saat melempar bola, pandangan tertuju ke arah ….


III. Jawablah Pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang tepat!
10. Sebutkan 2 (dua) jenis permainan yang bisa dimainkan secara berkelompok!


=========================================================================================
Bagi teman- teman yang membutuhkan soal diatas dalam bentuk soft file, bisa menge-klik tautan berikut ini untuk mengunduhnya,


Demikian latihan soal untuk menghadapi PKK SD/ MI semester genap. Semoga soal- soal tersebut bisa berguna bagi teman- teman sekalian yang membutuhkan.

Salam.

No comments:

Post a Comment